Connect with us
M5406KA250px
Tips

Cara Download dan Install Call of Duty Mobile di Android

Game Call of Duty Mobile belum dirilis saat ini. Namun kalau kamu sudah tidak sabar mau menjajal, ada cara gampang untuk bisa memainkannya.

Updated

Tencent kini menjelma menjadi publisher game mobile nomor wahid berkat larisnya game PUBG Mobile. Beberapa waktu ke depan, nama Tencent diprediksi bakal kembali melambung karena mereka akan merilis game fenomenal lainnya: Call of Duty Mobile.

Untuk saat ini Call of Duty Mobile sudah dirilis versi beta-nya di China dan India. Sayangnya belum diumumkan kapan game ini akan dirilis secara full untuk global. Saat ini Tencent baru membuka tahap pre-register atau pendaftaran saja. Namun kalau kamu penasaran mau menjajal, kami akan bagikan cara mudah men-download-nya.

Pertama-tama kamu harus download terlebih dahulu game-nya. Bukan di Google Play Store atau pun APK Pure, melainkan langsung dari situs TapTap. Kamu bisa pilih menu “try”untuk download dan install aplikasi TapTap.

Setelah selesai, jalankan aplikasi TapTap, pilih kembali menu “try” dan “continue to install” untuk memulai proses instalasi Call of Duty Mobile. Pastikan kamu men-download menggunakan jaringan WiFi karena ukuran game yang sangat besar mencapai 3 GB!

Setelah game ter-install, langkah selanjutnya yakni men-download aplikasi VPN (seperti Kiwi, Hola, atau yang lainnya) yang menyediakan server India. Buka aplikasinya lalu pilih server India. Hal ini dikarenakan Call of Duty Mobile saat ini hanya bisa diakses melalui IP adress India.

Baca juga

Kini kamu bisa langsung memainkan game Call of Duty Mobile dengan menggunakan akun Facebook. Jika ada keterangan jaringan error saat bermain, itu artinya aplikasi VPN kamu belum bekerja optimal sehingga perlu mengganti aplikasi VPN lain. Atau bisa juga dikarenakan jumlah pemain sudah melebihi batas sehingga kamu bisa mencoba lagi beberapa waktu kemudian.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer