Review Samsung Galaxy Watch Active2: Smartwatch untuk Segala Suasana
Ramaikan pasar smartwatch di tahun ini, Samsung telah meluncurkan Galaxy Watch Active2. DroidLime pun berkesempatan untuk menjajal langsung smartwatch yang dibanderol seharga Rp5 jutaan ini.
Awal tahun ini Samsung membuat gebrakan dengan memperkenalkan jam tangan pintar alias smartwatch yang datang dengan sebutan Galaxy Watch Active. Nah! Menariknya, Samsung pada pertengahan tahun ini memperbarui lini Galaxy Watch Active dengan menghadirkan Galaxy Watch Active2.
Jam tangan pintar ini datang dengan dua model ukuran, yakni 40 mm dan 44 mm. Selain itu, Samsung juga mengemas Galaxy Watch Active2 dengan sentuhan akhir yang berbeda, yakni dengan material stainless steel atau alumunium. Hal menarik lainnya, Samsung juga menyediakan pilihan strap atau tali jam yang sangat beragam.
Lalu, seperti apa kinerja Samsung Galaxy Watch Active2 ini? Kebetulan kami telah memakai jam tangan pintar ini lebih dari seminggu. Galaxy Watch Active2 yang kami gunakan adalah model 44 mm dengan material stainless steel berbalut warna emas (Gold). Sementara, strap atau tali jamnya adalah kulit (Leather) yang berwarna coklat (Brown).
Desain dan layar
Seperti yang telah disebutkan, Galaxy Watch Active2 yang kami gunakan adalah model 44 mm. Secara keseluruhan, dimensi jam tangan pintar ini berukuran 44.0 x 44.0 x 10.9 mm. Punya dimensi seperti itu, tentu saja model 44 mm ini sangat cocok buat kalian yang punya pergelangan tangan besar. Bobotnya sendiri seberat 42 gram.
Terbuat dari stainless steel alias baja tahan karat, tentunya pengguna tak perlu khawatir ketika jam tangan pintar ini bersentuhan langsung dengan keringat. Samsung juga mempercantik Galaxy Watch Actve2 ini dengan sntuhan warna yang menarik, salah satunya warna emas alias Gold.
Pada jam tangan pintar ini Samsung juga memuat dua buah tombol yang berada di sisi sebelah kanan. Ada tombol Back yang diletakan di atas dan di bawahnya ada tombol Power/Home. Di antara kedua tombol tersebut, Samsung juga memuat lubang mikrofon dan di sisi sebelahnya ada lubang speaker.
Jika kita bergeser ke bagian belakang jam tangan pintar tersebut, Samsung telah memuat sensor Heart Rate yang berfungsi untuk mengkalkulasi denyut jantung. Ya! Samsung juga melengkapi Galaxy Watch Active2 ini dengan sensor Atmospheric Pressure dan Pressure Vent.
Untuk layarnya, Galaxy Watch Active2 sudah memakai panel Super AMOLED dengan ukuran 1,4 inci dan resolusinya adalah 360 x 360 piksel. Agar tidak mudah tergores, panel layar Super AMOLED yang dijebloskan ke dalam Galaxy Watch Active2 juga sudah diproteksi dengan Gorilla Glass DX+ dari Corning.
Punya panel Super AMOLED, tentu saja jam tangan pintar ini mampu menyuguhkan segala informasi di layar dengan gambar yang tajam dan terlihat jernih. Ketika digunakan di bawah terik matahari, semua informasi yang ada di layar juga masih bisa terbaca dengan jelas.
Tali atau strap yang terbuat dari kulit pun terasa lebih nyaman di pergelangan tangan dan tidak menimbulkan iritasi ketika dipakai dalam waktu yang lama. Ya! Ukuran tali jam tangan ini adalah 20 mm (M/L Size) dengan balutan warna coklat (Brown). Menariknya, kalian bisa dengan mudah melepas strap jika ingin menggantinya dengan yang lain.
Terintegrasi dengan Galaxy Wearable
Seperti kebanyakan smarwatch lainnya, Galaxy Watch Active2 akan lebih optimal jika terkoneksi dengan smartphone. Ya! Untuk menjembatani kedua perangkat ini, Samsung sudah menyediakan aplikasi Galaxy Wearable yang dapat diunduh secara gratis di Google Play Store atau Galaxy Store.
Ketika Galaxy Watch Active2 sudah terintegrasi dengan Galaxy Wearable di smartphone, banyak hal yang bisa kita lakukan. Ya! Secara garis besar, kita bisa melakukan banyak pengaturan dari aplikasi ini, seperti pengaturan notifikasi hingga mengelola apalikasi apa saja yang nantinya bisa berjalan di Galaxy Watch Active2.
Satu hal yang paling menarik, kita juga bisa mengganti tampilan jam alias watch face dengan mudah melalui aplikasi Galaxy Wearable. Ya! Watch face yang disediakan juga sangat beragam, bahkan kita bisa meng-customize sesuai dengan warna pakaian yang dikenakan.
Banyak hal yang bisa dilakukan
Datang sebagai jam tangan pintar, Galaxy Watch Active2 menyediakan beragam fitur menarik di dalamnya. Pertama, smartwatch ini bisa menjadi perangkat yang lebih efektif untuk melakukan panggilan telepon atau mengirim pesan singkat, baik melalui SMS ataupun membalas WhatsApp.
Tak kalah menarik, Galaxy Watch Active2 juga bisa menjadi perangkat hiburan untuk memutar musik via Spotify atau pun menkmati video di YouTube. Ya! Untuk hal ini, tentunya kalian harus menginstall kedua aplikasi tersebut agar terpasang utuh di dalam Galaxy Watch Active2.
Tentu saja, Samsung juga membekali jam tangan pintar terbaru buatannya ini dengan fitur fitness tracking. Ya! Galaxy Watch Active2 dapat kalian gunakan untuk menghitung langkah, detak jantung dan tentu saja ada fitur untuk mengkalkulasi waktu tidur hingga tingkat stress.
Jadi teman setia saat berolah raga, Galaxy Watch Active2 juga bisa mengkalkulasi beberapa aktivitas olah raga yang dilakukan oleh pengguna, baik olah raga di luar maupun dalam ruangan. Tidak hanya lari, jam tangan pintar ini juga cocok untuk olah raga lainnya, seperti berenang, bersepeda dan beberapa olah raga lainnya.
Spesifikasi Galaxy Watch Active2
Bagi kalian yang penasaran dengan jeroan Galaxy Watch Active2, Samsung telah membekali jam tangan pintar ini dengan prosesor Dual-core yang memiliki clock speed 1,15 GHz. Di dalamnya juga tertanam RAM sebesar 768 MB yang didampingi dengan internal storage berkapasitas 4 GB.
Sementara untuk catu daya, smartwatch yang berjalan dengan Tizen OS ini telah dibekali baterai berkapasitas 340 mAh. Dalam pemakaian normal yang terhubung dengan smartphone secara penuh, baterai Galaxy Watch Active2 dapat bertahan hingga 2 hari dalam sekali pengisian hingga 100%.
Samsung juga sudah melengkapi Galaxy Watch Active2 dengan sertifikasi IP68. Dibekali sertifikasi seperti ini, artinya Galaxy Watch Active2 punya kemampuan tahan air dan debu. Ya! Jam tangan pintar ini juga bisa kalian ajak berenang hingga kedalaman 5 ATM di air tawar selama 30 menit.