Connect with us
M5406KA250px
Review

Review Huawei P40: Sektor Kamera Masih Jadi Senjata Utama

Huawei resmi memboyong Huawei P40 ke pasar Indonesia bersama dua saudaranya, P40 Pro dan P40 Pro+. Ya! Huawei P40 memang jadi keluarga paling buncit dari P40 Series. Meski begitu, smartphone ini datang dengan segudang fitur menarik, salah satunya kamera.

Updated

Disokong chipset Kirin 990 5G (7 nm+)

Tidak berbeda dengan Huawei P40 Pro+, P40 juga telah dibekali chipset kelas atas buatan Huawei sendiri, yakni Kirin 990 5G dengan fabrikasi 7 nm+. CPU-nya sudah Octa-core dan memiliki konfigurasi 2 x Cortex-A76 dengan clock speed 2,86 GHz, 2 x Cortex-A76 dengan clock speed 2,36 GHz dan 4 x Cortex-A55 dengan clock speed 1,95 GHz.

Tidak ketinggalan, chipset ini juga sudah terintegrasi dengan GPU Mali-G76 MP16 untuk mendongkrak grafisnya. Berbicara mengenai grafis, tentunya tidak lepas dengan layar. Huawei P40 yang punya layar OLED 6,1 inci dengan resolusi FullHD+ sayangnya hanya punya dukungan Widevine L1.

Bukan dukungan Widevine L3, menjadikan smartphone ini ketika dipakai menonton film via aplikasi Netflix tidak bisa menyuguhkan resolus FullHD. Meski begitu, masih tetap nyaman ketika smartphone ini digunakan untuk menonton banyak konten video di YouTube.

Ya! Ini berkat dukungan layar OLED ditambah resolusi FullHD+, konten video jadi kelihatan lebih berwarna. Warna gelapnya pun menjadi lebih kelihatan semakin pekat alias tidak ke abu-abuan.  Sebenernya masih ada juga opsi agar warna di layar semakin terlihat, Kita bisa ubah color mode-nya ke Vivid, nanti saturasi warnanya jadi bertambah.

Lalu, bagaimana dengan dukungan memori yang dibenamkan oleh Huawei ke dalam smartphone ini? Smartphone yang punya bobot seberat 175 gram ini telah dibekali RAM sebesar 8 GB. Selain itu, ada juga internal storage dengan kapasitas 128 GB yang sudah menggunakan teknologi UFS 3.0.

Tentu saja, punya dukungan internal storage 128 GB bukanlah kapasitas penyimpanan yang kecil. Meski begitu, Huawei masih berbaik hati untuk menyelipkan slot yang dapat menampung kartu Nano Memory hingga kapasitas 256 GB. Hanya saja, penempatannya harus berbagi dengan baki kartu SIM alias tidak dedicated.

Seperti yang telah disebutkan, P40 datang berbekal speaker mono. Ini berbeda dengan dua saudaranya, P40 Pro dan P40 Pro+. Meski begitu, kalian tidak perlu risau ketika smartphone ini dipakai untuk nonton Netflix atau memutar musik. Suara yang disemburkan masih cukup bagus, walupun masih belum sebagus Galaxy S20.

Halaman ke: 1 2 3 4 5 6

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer