Connect with us
M5406KA250px
Review

Review Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi: Tablet Rp1 Jutaan yang “Sehat” untuk Anak

Menjelang akhir Januari 2023, Samsung melengkapi lini Galaxy Tab yang dikembangkannya dengan menghadirkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi di pasar Indonesia.

Updated

Samsung, raksasa elektronik asal Korea Selatan melihat bahwa pasar tablet di Indonesia masih begitu menjanjikan. Karena itu, menjelang akhir Januari 2023, Samsung melengkapi lini Galaxy Tab yang dikembangkannya dengan menghadirkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi.

Ya! Membawa embel-embel “Lite”, tablet ini memang hadir ditujukan untuk anak-anak bersama orang tua guna menunjang aktivitas digitalnya di rumah. Atau, Samsung juga menghadirkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi ini untuk menunjang proses belajar-mengajar di sekolah.

“Samsung menyadari pentingnya peran orang tua dalam menghadirkan dunia digital yang sehat bagi anak. Untuk itu, Samsung menghadirkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi dengan berbagai keunggulan,” ucap Annisa Maulina, Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.

Nah! Kalian penasaran dengan keunggulan yang ditawarkan oleh Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi, yang dibanderol seharga Rp1 jutaan ini? Kembali, Samsung “berbaik hati” memberi kesempatan kepada Droidlime untuk menggunakan perangkat tersebut selama dua minggu, dan ini ulasannya!

Unboxing Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi

Samsung memasarkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi dengan kotak kemasan yang didominasi berwarna putih. Pada bagian muka, kita bisa melihat dengan jelas tulisan “Galaxy Tab” yang begitu mencolok dengan warna abu-abu, dibawahnya ada gambar produknya dan juga tertulis “Galaxy Tab A7 Lite”.

Sementara, pada bagian samping dari kotak kemasan, juga tertulis “Samsung” dan Galaxy Tab A7 Lite”. Cukup menarik, dari kotak kemasannya memang tidak tertulis bahwa ini adalah Galaxy Tab A7 Lite versi Wi-Fi. Seperti yang kita tahu, Samsung juga memasarkan Galaxy Tab A7 Lite versi LTE.

Ya! Hanya tersedia dalam warna Abu-abu (Gray), Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi juga hanya menyediakan satu pilihan konfigurasi memori, yakni RAM 3 GB dan ROM 32 GB. Warna serta konfigurasi RAM/ROM tersebut juga dicantumkan oleh Samsung pada kotak kemasan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi.

Saat kita buka kotak kemasannya, kita akan langsung disambut dengan unit Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi yang dibungkus dengan begitu rapi. Di bawah unit Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi, Samsung juga memuat kabel USB Type-C, kepala charger 7,8W, SIM Ejector dan buku kecil berupa panduan singkat.

Hands-on Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi

Seperti yang telah disebutkan di atas, Samsung sebelum meluncurkan Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi, sudah lebih dulu meluncurkan versi LTE. Berbeda dengan versi Wi-Fi yang dibanderol seharga Rp1 jutaan, Samsung menjual Galaxy Tab A7 Lite LTE seharga Rp2 jutaan.

Sudah barang tentu, kehadiran versi Wi-Fi ini adalah perangkat tablet menarik yang “bakal” disukai oleh konsumen terkait dengan harga yang ditawarkan. Apalagi, secara desain, versi Wi-Fi ini sangat identik atau sama persis dengan versi LTE yang telah diluncurkan oleh Samsung sebelumnya.

Nah! Berbicara mengenai desain, bagian belakang Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi ini masih dibalut dengan material plastik polikarbonat yang menyatu dengan sisi-sisinya. Dirancang sedemikian rupa, bagian belakang tablet ini tidak mudah kotor atau meninggalkan bekas sidik jari.

Ya! Secara garis besar, bagian belakang tablet seharga Rp1 jutaan ini terlihat begitu polos, simpel dan minimalis. Samsung hanya memuat sebuah kamera yang diletakkan di pojok kiri atas, tanpa ada LED flash. Ada juga sedikit sentuhan typography bertuliskan “Samsung” di area tengah.

Lalu, bagaimana dengan sektor tampilannya? Sekali lagi, versi Wi-Fi tidak berbeda dengan versi LTE. Layar tablet ini cukup lebar, yakni 8,7 inci. Panel layar yang digunakan adalah TFT LCD dengan resolusi 800 x 1340 piksel, mampu memberikan visual yang terbilang cukup baik.

Tetapi, jangan berharap tablet yang dibanderol seharga Rp1 jutaan ini punya bezel yang tipis. Ya! Sama seperti versi LTE, Samsung juga mengemas layar Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi dengan bezel yang begitu tebal di semua sisi-sisinya. Samsung juga menempatkan satu kamera depan pada bezel bagian atas.

Seperti yang telah disebutkan bahwa Samsung menargetkan tablet ini adalah sebagai hadiah dari orang tua untuk anak-anaknya. Karena itu, Samsung juga piawai meramu tablet ini dengan bobot yang tidak terlalu berat, yakni hanya 366 gram. Sementara, dimensinya adalah 212,5 x 124,7 x 8 mm.

Punya layar berukuran 8,7 inci, bobot seberat 366 gram serta dimensi berukuran 212,5 x 124,7 x 8 mm, Droidlime menilai bahwa tablet yang dibanderol dengan harga terjangkau ini masih bisa dipegang dengan nyaman menggunakan satu tangan.

Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi juga bisa dioperasikan dengan satu tangan berkat fitur One Hand Operation+. Fitur ini membuat pengguna bisa mengontrol tablet ini hanya dengan satu tangan, termasuk memunculkan panel notifikasi, melihat Recent Apps, kembali ke layar Home, dan sebagainya.

Sebagai tablet yang juga bisa dimanfaatkan oleh anak-anak untuk menikmati hiburan dirumah, Samsung telah mencekoki Tab A7 Lite Wi-Fi ini dengan dua buah speaker. Tombol daya dan volume ada di sisi sebelah kanan. Sedangkan port jack audio 3.5mm dan USB Type-C ada di sisi bagian bawah.

Performa dan Kamera

Dibanderol dengan harga terjangkau, tentu tak sedikit dari kalian yang mempertanyakan sektor performanya. Tentu saja, Samsung tak main-main untuk merancang Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi agar memberikan rasa nyaman ketika pengguna mengoperasikan tablet tersebut.

Semua aplikasi yang ter-install ke dalam tablet ini bisa berjalan mulus berkat chipset Helio P35 dari MediaTek yang memiliki clock speed 1,8 GHz. Ini adalah CPU Octa-Core yang dikombinasikan dengan RAM 3 GB serta internal storage berkapasitas 32 GB.

Jika kalian beranggapan bahwa internal storage yang dimuat oleh Samsung ke dalam tablet ini terbilang kecil, tak perlu khawatir. Pasalnya, raksasa elektronik asal Korea Selatan ini juga membekali Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi dengan slot untuk menampung kartu microSD hingga 1 TB.

Dengan memiliki “expandable internal storage” hingga 1 TB, pengguna Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi bisa menyimpan lebih banyak aplikasi dan berbagai macam file, seperti file tugas sekolah, multimedia, hingga foto-foto pentas sekolah dan video favorit keluarga.

Lantas, bagaimana dengan sektor catu daya yang dimuat oleh Samsung ke dalam tablet seharga Rp1 jutaan ini? Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi telah dilengkapi baterai 5100 mAh, dan sudah mendukung fast-charging untuk pengisian daya lebih cepat.

Nah! Untuk urusan memotret atau merekam video, Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi juga sudah punya dukungan dua buah kamera. Satu kamera berada di bagian belakang perangkat dengan sensor 8 MP dan satu kamera lainnya ada di bagian depan perangkat dengan sensor 2 MP.

Berkat dukungan kamera depan 8 MP, pengguna dapat memanfaatkan tablet ini untuk merekam video FHD @30fps. Pengguna juga bisa memakai tablet ini untuk membantu mereka belajar di sekolah yang sudah menerapkan “paperless” untuk mengerjakan tugas-tugas, dengan dukungan Wi-Fi yang stabil.

Fitur Andalan

Seperti yang telah disebutkan di atas, Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi cocok sebagai hadiah dari orang tua kepada anak-anaknya. Karena itu, Samsung melangkapi tablet ini dengan aplikasi Samsung Kids yang dapat digunakan oleh anak-anak untuk bermain game edukatif sekaligus membangun kreativitas.

Selain itu, Samsung Kids juga dapat diandalkan oleh orang tua dalam mengawasi penggunaan tablet untuk anak-anak mereka. Para orang tua bisa mengaktifkan fitur Parental Control untuk mengamankan anak dalam penggunaan perangkat digital dan tidak terpapar konten yang tidak sesuai dengan usianya.

Apakah hanya itu? Tentu saja tidak! Samsung juga menghadirkan fitur Eye Comfort Shield ke dalam Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi yang memanfaatkan blue light filter sehingga pengguna lebih nyaman saat menggunakan perangkat ini, misalnya saat menonton video tutorial hingga memainkan game casual.

Kesimpulan

Ingin memberikan hadiah yang memiliki nilai manfaat dan aman untuk anak-anak dirumah? Samsung punya jawabannya dengan menghadirkan Galaxy Tab A7 Lite W-Fi. Ya! Tak hanya dibanderol dengan harga lebih terjangkau, tablet ini juga memiliki serangkaian spesifikasi dan fitur menarik di dalamnya.

Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi datang dengan layar berukuran 8,7 inci, bobot seberat 366 gram serta dimensi berukuran 212,5 x 124,7 x 8 mm. Tak hanya memberikan rasa nyaman, tetapi juga aman untuk dioperasikan oleh anak-anak dirumah saat belajar atau menikmati hiburan.

Terkait dengan performa, Samsung telah membekali tablet ini dengan prosesor Octa-core, RAM 3 GB serta internal stoareg 32 GB yang dapat ditingkatkan menjadi 1 TB via kartu microSD. Ini membuat Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi mampu secara mulus untuk menjalankan sejumlah aplikasi yang ter-install.

Bagi anak-anak yang ingin memotret atau merekam video saat diberikan tugas oleh guru di sekolah, bisa memanfaatkan dukungan kamera belakang 8 MP atau kamera depan 2 MP. Bahkan, kamera belakangnya mampu merekam video FHD @30fp.

Datang sebagai tablet yang “sehat” untuk anak-anak, Samsung juga telah membekali Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi ini dengan aplikasi Samsung Kids yang didalamnya ada fitur Parental Control. Ada juga fitur Eye Comfort Shield untuk memberi rasa nyaman mata saat menatap tablet dalam waktu yang lama.

Nah! Jika kalian tertarik membeli tablet ini sebagai hadiah anak-anak dirumah, Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi yang tersedia dalam warna Gray ditawarkan dengan harga Rp1.999.000. Ya! Sekali lagi, ini adalah tablet Rp1 jutaan yang “sehat” untuk anak.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer