Daya tahan baterai hingga 3 jam
Tentu saja tak sedikit yang bertanya, bagaimana dengan pasokan catu daya yang disematkan oleh BENQ ke dalam proyektor portabelnya ini? Ketika dipakai untuk nonton tanpa dicolok ke listrik, BENQ GV1 ini punya daya tahan baterai sampai 3 jam.
Ketika dicolok ke listrik, proyektor BENQ GV1 tidak mengkonsumsi daya listrik yang besar, hanya maksimal 24 Watt. Tentu saja, perangkat ini jadi semakin menarik untuk dipakai oleh mereka yang mulai jenuh #DiRumahAja dan butuh hiburan, seperti nonton film dan mendengarkan musik.
Apakah hanya itu daya tarik atau kemudahan yang ditawarkan oleh BENQ GV1? Rupanya tidak! Pengguna juga bisa menemukan fitur lainnya yang tak kalah menarik, yakni Auto Keystone. Fitur ini sangat berguna ketika pengguna menggeser atau sering memidahkan GV1.
Seperti kebanyakan proyektor standar layarnya bakal jadi trapesium ketika penguna memindahkan atau menggeser posisinya. Berkat fitur Auto Keystone, BENQ V1 bisa menyesuaikan secara otomatis bidang proyeksinya. Ya! Layar yang diproyeksikan tetap tampil persegi panjang.
BENQ GV1 ini benar-benar menawarkan sebuah proyektor praktis, yang tidak cuma bisa dikendalikan dari smartphone ataupun laptop, tetapi juga berjalan mandiri karena punya sistem operasi Android. Nah! Untuk harganya, di pasar Indonesia BENQ melepas GV1 dengan harga Rp7 juta. Bagiamana, tertarik untuk meminangnya?
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?