Connect with us
M5406KA250px
Harga HP

Harga dan Spesifikasi vivo Y30

Setelah memperkenalkan vivo Y50, vivo kembali melengkapi lini Y Series yang dikembangkannya dengan menghadirkan vivo Y30. Smartphone yang ditenagai chipset Helio P35 ini dibanderol seharga Rp2.799.000.

Updated

Spesifikasi dan Harga

HargaRp2.799.000
Platform
ChipsetMediatek MT6765 Helio P35 (12nm)
CPUOcta-core (4x2.35 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53)
GPUPowerVR GE8320
Sistem OperasiFuntouch OS - Android 10
Memori
RAM4 GB
Internal128 GB
Eksternal-
Bodi
Dimensi162 x 76,5 x 9,1 mm
Berat197 gram
Slot SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar
TipeIPS LCD
Ukuran6,47 inci
ResolusiHD+ 720 x 1560 piksel
Kamera
Belakang13 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Depan8 MP
Video1080p@30fps
FiturLED flash, HDR, panorama
Jaringan
DataGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothYa
GPSYa
NFC-
Lainnya
SensorFingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass
USB2.0, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go
Jack audioYa
BateraiLi-Po 5000 mAh - Charging 10W

Menjelang akhir bulan April lalu, vivo kembali memperkenalkan smartphone barunya di Indonesia. Datang untuk meramaikan pasar smartphone kelas menengah, vivo memboyong vivo Y50 ke Tanah Air. Bagi kalian yang terarik membeli Y50, smartphone ini dijual dengan harga Rp3.699.000.

Namun, kurang dari sebulan, vivo kembali membuat kejuan dengan memperkenalkan smartphone Y Series terbarunya yang dibanderol dengan harga lebih terjangkau. Smarphone tersebut adalah vivo Y30 yang ditawarkan dengan harga Rp2 jutaan. Lalu, apa daya tarik vivo Y30 ini?

Layar Ultra O Screen 6,47 inci

Sama seperti Y50, vivo juga mengemas Y30 menggunakan layar Ultra O Screen. Ukurannya 6,47 inci dengan resolusi HD+ (1.560 x 720 piksel). Smartphone ini punya punch-hole yang ukurannya terbilang kecil dan diletakkan di sudut kiri atas layar. Rasio screen-to-body mencapai 90,7% dengan aspek rasio 19,5:9.

Visual menarik lainya, vivo Y30 punya bezel di sisi atas, kiri dan kanan layar yang cukup tipis, meskipun dagunya masih terlihat tebal. Untuk memberikan rasa nyaman kepada mata pengguna, layar vivo Y30 punya dukungan mode Eye Protection yang dapat mengatur warna tampilan untuk mengurangi cahaya biru.

Meski datang sebagai smartphone yang ditawarkan dengan harga Rp2 jutaan, vivo Y30 punya desain yang dirancang secara elegan. Bagan belakang smartphone ini punya lekukan 3D yang didesain secara cerdas untuk memberikan efek ramping pada panel samping.

Paduan keindahan batu zamrud hijau bercampur hitam elegan menghasilkan warna Emerald Black pada Y30. Sedangkan warna Moonstone White terinspirasi dari kehangatan batu mutiara yang menampilkan kesan menawan serta menenangkan.

Empat kamera belakang berbasis AI

Seperti yang kita lihat, kini tren dukungan empat kamera belakang alias quad-camera sudah menjadi hal yang lumrah dalam sebuah smartphone. vivo pun mengemas vivo Y30 dengan dukungan yang sama, yakni punya empat kamera di bagian belakang yang dimuat dalam satu modul menonjol berbentuk persegi panjang.

Tiga buah kamera diletakkan sejajar, sementara satu kamera lainnya diletakkan secara terpisah. Tidak ketinggalan, vivo juga menyertakan sebuah LED flash. Konfigurasi ke-4 kamera yang dimuat adalah lensa utama 13 MP, lensa ultra-wide 8 MP, lensa makro 2 MP dan terakhir sensor bokeh 2 MP.

Untuk meyakinkan konsumennya bahwa keempat kamera tersebut sudah dibekali kecerdasan buatan, vivo pun turut mencantumkan teks “AI Super Camera” pada modulnya. Sementaara, untuk memanjakan kalian yang suka video call atau foto selfie, vivo Y30 juga sudah dilengkapi kamera depan 8 MP.

Ditenagai Helio P35

Jika vivo mengemas vivo Y50 dengan dukungan chipset Snapdragon 665 milik Qualcomm, Y30 hanya dibekali chipset buatan MediaTek, yakni Helio P35. Namun yang menarik, smartphone ini sudah dibekali internal storage a.k.a ROM yang tidak kecil, yakni berkapasitas 128 GB. Sementara, RAM-nya hanya 4 GB.

Lalu, bagaimana dengan catu dayanya? Sama seperti Y50, vivo juga membenamkan baterai berkapastas jumbo, yakni 5.000 mAh ke dalam Y30. Tidak ketinggalan, ada juga dukungan pengisian daya 10W serta reverse charging untuk mengisi daya perangkat lain seperti ponsel dan jam tangan pintar menggunakan kabel OTG tambahan.

Harga vivo Y30

Seperti seri smartphone vivo lainnya, Y30 yang berjalan dengan antarmuka Funtouch OS 10 berbasis Android 10 ini juga sudah dilengkapi dengan beragam ftur tambahan menarik. Di dalam smartphone ini, vivo sudah membekali Y30 dengan fitur Multi-Turbo 3.0 dan Ultra Game Mode.

Nah! Bagaimana dengan harganya? Seperti yang sudah disinggung, vivo menjual Y30 seharga Rp2 jutaan, tepatnya Rp2.799.000. Bagi kalian yang naksir dengan smartphone ini bisa langsung menyambangi vivo Official Store atau vivo retail partner di berbagai daerah di Indonesia.

Namun, bagi kalian yang enggan keluar rumah di masa seperti ini, vivo Y30 dapat ditemukan secara eksklusif di vivo Official Online Store di Shopee. Setiap pembelian vivo Y30 di Shopee, konsumen bisa mendapatkan hadiah langsung seperti earphone, Grab Voucher senilai Rp 20,000, gratis biaya pengiriman dan voucher cicilan dari Kredivo.

Selain itu, untuk menjaga keselamatan dan kesehatan kelian, vivo juga punya Layanan Antar ke Rumah. Layanan ini menerapkan standar kebersihan dan keamanan mulai dari proses penyiapan barang hingga barang sampai ke tangan konsumen. Syarat dan ketentuan berlaku.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer