Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A12

Samsung kembali membuat kejutan di pasar Indonesia dengan meluncurkan Galaxy A12. Smartphone yang ditenagai Helio P35 ini dibanderol seharga Rp2 jutaan.

Spesifikasi dan Harga

HargaRp2.499.000 (RAM 4 GB + ROM 128 GB) & Rp2.799.000 (RAM 6 GB + ROM 128)
Platform
ChipsetMediatek MT6765 Helio P35 (12nm)
CPUOcta-core (4x2.35 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53)
GPUPowerVR GE8320
Sistem OperasiAndroid 10.0, One UI Core 2.5
Memori
RAM4 GB & 6 GB
Internal128 GB
EksternalmicroSD, up to 1 TB (dedicated slot)
Bodi
Dimensi164 x 75.8 x 8.9 mm
Berat205 gram
Slot SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar
TipePLS IPS
Ukuran6,5 inci
ResolusiHD+ 720 x 1.600 piksel
Kamera
Belakang48 MP + 5 MP + 2 MP + 2 MP
Depan8 MP
Video1080p@30fps
FiturLED flash, panorama, HDR
Jaringan
DataGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothYa
GPSYa
NFCTidak
Lainnya
SensorFingerprint (side-mounted), accelerometer
USBUSB Type-C 2.0
Jack audioYa
BateraiLi-Po 5000 mAh - Fast Charging 15W

Menjelang berakhirnya tahun 2020, Samsung kembali diam-diam membuat gebrakan di pasar smartphone Indonesia. kali ini, Samsung yang kita kenal sebagai raksasa elektronik asal Korea Selatan telah meluncurkan smartphone seri A terbaru, yakni Galaxy A12.

Melalui rilis yang diterima oleh Droidlime, Samsung menggadang-gadang bahwa Galaxy A12 sangat cocok buat pengguna gadget di Indonesia yang ingin tampil Awesome dengan performa dahsyat. Pasalnya, banyak hal menarik yang turut disematkan oleh Samsung ke dalam smartphone Rp2 jutaan ini.

Punya kapasitas penyimpanan besar

Salah satu nilai jual dari sebuah smartphone modern adalah dukungan kapasitas penyimpanan yang ditawarkan. Jika kalian tertarik membeli Samsung Galaxy A12, tentu saja smartphone ini memang cocok untk mereka yang ingin tampil Awesome. Bagamana tidak! Galaxy A12 sudah dibekali kapasitas penyimpanan yang terbilang besar.

Galaxy A12 yang melenggang resmi di Indonesia sudah dibekali penyimpanan internal dengan kapasitas 128 GB. Tdak hanya itu, ada dua pilihan RAM yang juga disodorkan oleh Samsung, yakni 4 GB dan 6 GB. Tentu saja, itu dua opsi yang sama-sama menarik.

Sementara itu, buat kalian yang penasaran dengan dapur pacunya, Galaxy A12 sudah ditenagai chipset Helio P35 dari MediaTek. Chipset ini sudah punya delapan inti CPU, yang dijamin membuat aktivitas sehari-hari penggnanya lebih lancar dan Awesome.

Daya tarik lainnya, Galaxy A12 tiba dengan dukungan dual slot untuk menampung SIM Card yang ditambah sebuah baki untuk menampung microSD Card hingga 1 TB. Sementara itu, untuk catu daya ada dukungan batera berkapasitas 5.000 mAh dengan teknologi Fast Charging 15W.

Selanjutnya »