Harga dan Spesifkasi Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro

Xiaomi resmi memboyong Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro ke pasar Indonesia. Kedua smartphone ini diklaim oleh Xiaomi sebagai “jawara” yang siap bertarung di segmen kelas menengah.

Spesifikasi dan Harga

HargaRedmi Note 9: Rp2,5 juta (4 GB/64 GB) & Rp2,9 juta (6 GB/128 GB) | Redmi Note 9 Pro: Rp3,5 juta (6 GB/64 GB) & Rp3,9 juta (8 GB/128 GB)
Platform
ChipsetRedmi Note 9: MediaTek Helio G85 (12nm) | Redmi Note 9 Pro: Snapdragon 720G (8 nm)
CPURedmi Note 9: Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55) | Redmi Note 9 Pro: Octa-core (2x2.3 GHz Kryo 465 Gold & 6x1.8 GHz Kryo 465 Silver)
GPURedmi Note 9: Mali-G52 MC2 | Redmi Note 9 Pro: Adreno 618
Sistem OperasiMIUI 11 - Android 10
Memori
RAMRedmi Note 9: 4 GB & 6 GB | Redmi Note 9 Pro: 6 GB & 8 GB
Internal64 GB & 128 GB
EksternalmicroSD (dedicated slot)
Bodi
DimensiRedmi Note 9: 162,3 x 77,2 x 8,9 mm | Redmi Note 9 Pro: 165,8 x 76,7 x 8,8 mm
BeratRedmi Note 9: 199 gram | Redmi Note 9 Pro: 209 gram
Slot SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar
TipeIPS LCD
UkuranRedmi Note 9: 6,53 inci | Redmi Note 9 Pro: 6,67 inci
ResolusiFullHD+ 1.080p+
Kamera
BelakangRedmi Note 9: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP | Redmi Note 9 Pro: 64 MP + 8 MP + 5 MP + 2 MP
DepanRedmi Note 9: 13 MP | Redmi Note 9 Pro: 16 MP
VideoRedmi Note 9: 1080p@30fps | Redmi Note 9 Pro: 4K@30fps, 1080p@30/60/120fps, 720p@960fps
FiturLED flash, HDR, panorama
Jaringan
DataGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothYa
GPSYa
NFCRedmi Note 9: Tidak | Redmi Note 9 Pro: Ya
Lainnya
SensorRedmi Note 9: Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass | Redmi Note 9 Pro: Fingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
USB2.0, Type-C 1.0 reversible connector
Jack audioYa
BateraiLi-Po 5020 mAh (Redmi Note 9: Fast Charging 18W | Redmi Note 9 Pro: Fast Charging 30W)

Setelah memboyong smartphone flagshipnya, Mi 10 pada bulan Mei lalu, Xiaomi kembali membuat gebrakan di pasar Indonesia. Kali ini, Xiaomi meluncurkan smartphone “jawara” terbarunya, Redmi Note 9 Series. Tidak main-main, dua model sekaligus diboyong oleh Xiaomi ke pasar Indonesia, yakni Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro.

Resmi diluncurkan di Indonesia dalam sebuah acara yang dikemas secara online (live streaming), kedua smartphone barunya itu merupakan suksesor dari duo Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro. Seperti yang sudah kita tahu, Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro dipasarkan secara resmi di Indonesia pada tahun lalu.

Dibekali empat kamera belakang

Baik Redmi Note 9 maupun Redmi Note 9 Pro, keduanya datang dengan dukungan empat kamera di bagian belakang. Hanya saja ada perbedaan konfigurasi yang disematkan, di mana Redmi Note 9 dibekali kamera utama 48 MP sedangkan model Pro datang dengan kamera utama 64 MP.

Selain itu, kamera utama 48 MP yang terpasang di bod belakang Redmi Note 9 ditemani oleh lensa ultra-wide 8 MP, kamera macro 2 M dan lensa bokeh 2 MP. Sementara, tiga kamera lainnya yang ada pada bagian belakang Redmi Note 9 Pro adalah lensa ultra-wide 8 MP, lensa makro 5 MP dan sensor kedalaman 2 MP untuk foto bokeh.

Kendati berbeda, deretan kamera belakang di kedua smartphone tersebut disusun sama, yakni secara simetris di dalam sebuah modul berbentuk persegi. Nah! Untuk kamera depannya, Redmi Note 9 hanya dibekali sensor 13 MP dengan aperture f/2.3, sedangkan Redmi Note 9 Pro punya sensor 16 MP dengan aperture f/2.5 dengan lensa wide.

Punya ukuran layar yang berbeda

Jika berbicara mengenai desain, kedua smartphone ini terbilang identik. Namun, keduanya punya ukuran layar yang berbeda, di mana Redmi Note 9 Pro sedikit lebih besar. Redmi Note 9 datang dengan layar berukuran 6,53 inci, sedangkan Redmi Note 9 Pro punya layar berukuran 6,67 inci.

Baik Redmi Note 9 maupun Redmi Note 9 Pro, keduanya sama-sama memakai panel layar IPS LCD dengan resolusi FullHD+. Selain itu, layar kedua smartphone ini juga punya aspek rasio yang sama, yakni 19,5:9 dan sudah sama-sama diproteksi dengan Corning Gorilla Glass 5.

Kedua smartphone ini juga datang dengan layar yang memiliki desain punch-hole. Xiaomi menempatkan punch-hole yang ada pada Redmi Note 9 dipojok kiri atas layar. Sementara, punch-hole yang ada pada Redmi Note 9 Pro diletakkan tepat di tengah atas layar.

Bagaimana dengan bagian belakangnya? Redmi Note 9 datang dengan cangkang belakang yang terbuat dari plastik polikarbonat. Sementara, bagian belakang Redmi Note 9 Pro sudah dilapsi kaca dan diproteksi dengan Gorilla Glass 5. Satu hal yang menarik, bagian belakang Redmi Note 9 Pro datang dengan sentuhan dual-tone.

Seperti yang telah disebutkan, kedua smartphone ini dibekali empat kamera belakang yang disusun secara simetris dalam modul berbentuk persegi. Namun, Redmi Note 9 punya fingerprint yang diletakkan tepat di bawah modul kamera belakang. Sementara, model Pro punya fingerprint di sisi samping, terintegrasi dengan tombol Power.

Selanjutnya »