Spesifikasi dan Harga
Harga | Rp2.599.000 |
Platform | |
Chipset | Mediatek MT6771 Helio P60 (12 nm) |
CPU | Octa-core (4x1.8 GHz Cortex-A73 & 4x1.8 GHz Cortex-A53) |
GPU | Mali-G72 MP3 |
Sistem Operasi | Android One - Android 9 Pie |
Memori | |
RAM | 3 GB |
Internal | 32 GB |
Eksternal | microSD, up to 400 GB |
Bodi | |
Dimensi | 149.5 x 72 x 8.1 mm |
Berat | 160 gram |
Slot SIM | Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
Layar | |
Tipe | IPS LCD |
Ukuran | 5.8 Inci |
Resolusi | 720 x 1520 Piksel, 19:9 |
Kamera | |
Belakang | 13 MP + 5 MP |
Depan | 8 MP |
Video | 1080p@30fps |
Fitur | LED flash, HDR, panorama, AI |
Jaringan | |
Data | GSM / CDMA / HSPA / LTE |
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot |
Bluetooth | Ya |
GPS | Ya |
NFC | Tidak |
Lainnya | |
Sensor | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass |
USB | 2.0, Type-C 1.0 reversible connector |
Jack audio | Ya |
Baterai | Non-removable Li-Ion 3060 mAh |
Tak banyak yang tahu jika Nokia 5.1 Plus sudah tersedia di pasar Indonesia. Ya! HMD Global memang sudah membawa smartphone mid-range tersebut ke pasar Indonesia sejak Desember tahun lalu. Smartphone ini sendiri diperkenalkan di pasar global pada bulan Agustus 2019.
Satu hal yang menarik, HMD lebih dulu memperkenalkan smartphone ini di pasar Cina. Bukan sebagai Nokia 5.1 Plus, di Negeri Tirai Bambu tersebut, HMD memberi nama Nokia X5 dan kehadiran smartphone itu pun di sana disambut positif.
Diboyong ke pasar Indonesia, pihak HMD menegaskan bahwa Nokia 5.1 Plus menyasar konsumen anak muda alias millennials yang suka dengan perangkat kekinian. Lantas, apa saja yang jadi daya tarik smartphone yang dijual seharga Rp2 jutaan ini?
Layar HD+ berukuran 5,8 inci
HMD Global yang kini pemilik resmi brand Nokia meracik Nokia 5.1 Plus dengan layar berukuran 5,8 inci dengan resolusi HD+. Meski begitu, smartphone ini sudah memiliki aspek rasio kekinian, yakni 19:9 dan tak ketinggalan, pada bagian atas layarnya juga ada poni yang jadi “rumah” kamera depan.
Lewat situs resminya HMD juga menuliskan bahwa Nokia 5.1 Plus dipoles untuk menghasilkan smartphone yang terlihat begitu sempurna. Bodinya dibuat dari material logam yang dilapisi polikarbonat sehingga terlihat berkilau.
Sementara itu, bingkainya juga terbuat dari logam dan berkat ujung yang melengkung serta kaca berbentuk 2,5D, smartphone ini mampu memberikan rasa nyaman ketika digenggam. Pada bagian belakangnya juga sudah bercokol dua kamera plus LED flash yang diikuti dengan pemindai sidik jari.
Kamera ganda 13 MP + 5 MP
Dukungan dual-camera belakang juga jadi senjata jualan dari Nokia 5.1 Plus. Ya! HMD menyematkan dukungan dua kamera belakang yang memiliki konfigurasi 13 MP dengan aperture f/2.0 ditambah dengan sensor 5 MP yang berfungsi sebagai lensa kedalaman.
Sedangkan untuk memanjakan para penyuka foto selfie, HMD juga melengkapi Nokia 5.1 Plus dengan kamera depan 8 MP. Tak ketinggalan, untuk rusan fotografi ini, dukungan kamera yang ada sudah kompatibel dengan teknologi AI, Google Lens dan Motion Photos.
Dapur pacu MediaTek Helio P60
Datang sebagai smartphone yang dimasukkan ke dalam kelas menengah, HMD memperkuat Nokia 5.1 Plus dengan chipset Helio P60 Octa-core 1,8 GHz (MT6771) besutan MediaTek. Sedangkan untuk mendongkrak performa grafis, chipset ini juga sudah dilengkapi dengan GPU Mali G-72 MP3.
Chipset yang dibenamkan juga sudah dipadukan RAM sebesar 3 GB serta internal storage berkapasitas 32 GB. Smartphone ini pun masih dibekali dengan slot microSD yang mampu menampung data tambahan hingga 400 GB. Untuk catu daya, sudah terpasang bateri berkapasitas 3.060 mAh.
Android One berbasis Android 9 Pie
Nah! Bagi kalian yang penasaran dengan serangkaian fitur yang ada pada Android 9 Pie, Nokia 5.1 Plus jadi jawabannya. Pasalnya, smartphone ini datang dengan Android One alias Android murni yang sudah diperbarui ke Android 9 Pie.
Tentu saja, lewat smartphone ini kalian bisa langsung menjajal beberapa fitur menarik yang ada di Android 9 Pie. Sebut saja fitur Digital Wellbeing, Adaptive Baterry dan juga Adaptive Brightness. Ya! Kedengarannya memang sangat menarik!
Ketersediaan dan harga
Seperti telah disebutkan di atas, smartphone ini diboyong oleh HMD ke pasar Indonesia pada bulan Desember tahun lalu. Ada tiga pilihan warna yang ditawarkan, yakni Gloss Black, Gloss White dan Gloss Midnight. Penasaran dengan harganya, smartphone ini dibanderol seharga Rp2.599.000.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?