Connect with us
M5406KA250px
Fitur

Resmi Meluncur, Galaxy Z Fold2 akan Dijual Mulai 18 September

Di awal bulan September ini Samsung secara resmi telah meluncurkan smartphone layar lipat terbarunya, Galaxy Z Fold2. Smartphone yang ditenaai chipset Snapdragon 865+ ini akan dijual mulai 18 September 2020 dengan harga US$ 1.999.

Updated

Dapur pacu ditenagai Snapdragon 865+

Datang sebagai perangkat premium andalan, Galaxy Z Fold2 tentu saja sudah dibekal dengan dukungan hardware yang mumpuni. Smartphone layar lipat terbaru dari Samsung ini sudah didukung dengan chipset kelas atas milik Qualcomm, yakni Snapdragon 865+ yang memiliki fabrikasi 7nm+.

Seperti yang sudah kita tahu bersama, Snapdragon 865+ diramu oleh Qualcomm dengan CPU Octa-core dan memiliki arsitektur 1x Kryo 585 dengan clock speed 3,09 GHz + 3x Kryo 585 dengan clock speed 2,42 GHz + 4x Kryo 585 dengan clock speed 1,8 GHz. Chipset ini juga sudah terintegrasi dengan GPU Adreno 650.

Lalu, bagaimana dengan dukungan memorinya? Samsung meramu Galaxy Z Fold2 dengan dukungan RAM sebesar 12 GB. Sementara itu, untuk penyimpanan internalnya ada dua pilihan, yakni 256 GB dan 512 GB. Satu hal yang harus kalian tahu, smartphone layar lipat terbaru dari Samsung ini tidak menyertakan slot untuk kartu microSD.

Sedangkan untuk catu dayanya, Galaxy Z Fold2 yang berjalan dengan sistem operasi Android 10 ini telah dibekali baterai berkapasitas 4.500 mAh. Ya! Ada sedikit peningkatan kapasitas baterai jika dibandingkan dengan Galaxy Fold. Namun, Galaxy Z Fold2 sudah dilengkapi dengan fitur pengisian cepat via kabel maupun nirkabel.

Tak kalah menarik, Samsung juga sudah memperkaya Galaxy Z Fold2 dengan fitur Wireless PowerShare. Artinya, smartphone ini dapat berbagi daya dengan perangkat lainnya. Hal menarik lainnya, Galaxy Z Fold2 juga menawarkan koneksi nirkabel Samsung DeX untuk produktivitas.

Halaman ke: 1 2 3 4 5

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer