Ini Alasan POCO X3 GT Masih Nge-Gas untuk Tahun 2022
POCO X3 GT telah diluncurkan oleh POCO semenjak Agustus 2021 lalu. Namun, di tahun 2022, apakah smartphone ini masih mumpuni melibas semua kebutuhan pengguna?
Performa ekstrem, Dimensity 1100
Seperti telah disebutkan, POCO X3 GT datang dengan chipset Dimensity 1100 rancangan dari MediaTek. Dimensity 1100 punya arsitektur serupa chipset flagship dengan empat core utama Arm Cortex-A78 terbaru yang memiliki clock speed hingga 2,6GHz, serta empat core efisiensi Arm Cortex-A55 dengan clock speed hingga 2GHz.
Arsitektur CPU tersebut dikombinasikan dengan GPU ARM Mali-G77 MC9 yang berjalan di 836 MHz, bahkan digadang-gadang mampu menjalankan game-game “berat” yang telah rilis saat ini dengan mulus. Salah satu fitur utama pada Dimensity 1100 yang mendukung performa ekstrem adalah dengan adanya HyperEngine 3.0.
Fitur HyperEngine 3.0 mampu meningkatkan setiap aspek game smartphone karena setiap detik dalam game bisa menentukan pemenang. Kini di generasi ketiganya, HyperEngine telah ditingkatkan untuk mendukung era 5G; menciptakan koneksi 5G dan Wi-Fi 6 yang andal.
Tak ketinggalan latensi rendah dengan manajemen multi-jaringan yang cerdas; manajemen sumber daya yang selaras untuk memberikan FPS tinggi yang konsisten sekaligus memaksimalkan masa pakai baterai; dan menawarkan alat baru bagi pengembang untuk mengoptimalkan kualitas gambar dalam game.
Sebagai smartphone pertama dengan pengisian daya tercepat di industri pada rentang Rp4 jutaan, POCO X3 GT mampu melakukan pengisian daya dari 0-100% hanya dalam waktu berkisar 42 menit saja. Bahkan, hanya selama 10 menit pengisian daya, pengguna sudah menikmati tontonan video hingga 3,5 jam.
Ya! Smartphone ini didukung dengan baterai berkapasitas besar 5.000 mAh, pengguna dapat dengan bebas melakukan aktivitas dengan smartphone sepanjang hari. Ditambah lagi, POCO X3 GT telah didukung dengan kapasitas RAM besar
8 GB. POCO juga menyematkan fitur RAM Expansion pertama di lini POCO dengan tambahan virtual RAM 2 GB.
Dual 5G dan fitur lengkap
Dengan chipset Dimensity 1100, POCO X3 GT memberikan keuntungan jaringan 5G Ready, bukan hanya satu, tetapi berlaku di kedua slot SIM smartphone tersebut. Dengan Dual SIM 5G di dalam smartphone ini memungkinkan jaringan 5G pengguna selalu aktif.
Hal ini karena di kedua slot SIM dapat terhubung ke dua jaringan 5G yang berbeda tanpa harus mengganti kartu SIM secara fisik, sehingga dapat disesuaikan dengan lingkungan jaringan di masa mendatang. Dari sisi fitur, smartphone Go Turbo ini juga dilengkapi dengan teknologi pendingin terbaru, LiquidCool Technology 2.0.