Connect with us
M5406KA250px
Fitur

ASUS ExpertBook B9400, Punya Daya Tahan Baterai Hingga 20 Jam

ASUS ExpertBook B9400 adalah laptop ringan, tangguh, powerful dan dilengkapi dengan fitur canggih yang dapat membuat kegiatan bisnis kalian semakin dinamis dan produktif seharian.

Updated

Perlindungan dari kejadian tak terduga

ASUS ExpertBook B9400 dilengkapi dengan mekanisme khusus yang membuat laptop bisnis ini tetap terlindungi bahkan dari kejadian yang tidak terduga seperti tumpahan air dan terjatuh. Struktur internal ExpertBook B9400 dilengkapi dengan kontruksi pelindung ekstra yang memastikan setiap engsel, port, dan bagian lainnya terlindungi.

Komponen sensitif seperti motherboard juga dilengkapi dengan peredam getaran, serta struktur dengan desain grid pada rangka ExpertBook B9400 memperkokoh keseluruhan bodinya. Untuk memastikan durabilitasnya, ExpertBook B9400 dibekali dengan engsel berbahan stainless steel yang lebih tebal.

Stainless steel tersebut dihubungkan menggunakan sekrup yang lebih besar sehingga layarnya dapat bertahan hingga 50 ribu kali buka-tutup dengan kekuatan tekanan hingga 50 Kg. Hal yang sama juga diberlakukan pada port-nya, di mana ExpertBook B9400 memiliki port yang teruji dapat bertahan hingga 5000 kali pasang-cabut.

Keyboard dengan fitur spill-resistant atau tahan terhadap tumpahan cairan juga melangkapi ketangguhan ExpertBook B9400. Laptop ini tidak akan rusak seketika saat minuman Anda secara tidak sengaja tumpah ke bagian keyboard-nya. Tidak hanya data bisnis Anda yang berharga dapat terselamatkan, ExpertBook B9400 pun tetap masih bisa digunakan.

ExpertBook B9400 menggunakan bodi berbahan magnesium lithium yang diproduksi melalui teknik CNC milling dengan 21 tahap manufaktur, membuat bodinya tidak hanya kokoh tetapi juga memiliki detail yang presisi. Bodinya juga dilapisi menggunakan metode Micro-Arc Oxidation (MAO) Composite Coating.

Kemanan kelas enterprise

ASUS ExpertBook B9400 hadir dengan serangkaian fitur keamanan kelas enterprise, yang artinya telah memenuhi standar korporasi besar. Di mulai dari keamanan privasi pengguna, ExpertBook B9400 sudah mendukung fitur Windows Hello sehingga penggunanya tidak perlu lagi mengetikkan password untuk masuk ke dalam sistem.

Dua opsi login menggunakan sistem biometrik pun disediakan di ExpertBook B9400, yaitu melalui fingerprint sensor dan facial recognition sensor. Bergerak ke keamanan data, ExpertBook B9400 memiliki fitur yang memungkinkan pengguna laptop ini untuk mengunci BIOS dan SSD-nya menggunakan sistem proteksi password.

Jika diaktifkan, pengguna yang ingin mengubah pengaturan BIOS atau mengakses data di SSD harus memasukkan password terlebih dulu sebelum dapat benar-benar mengaksesnya. ExpertBook B9400 juga memiliki fitur ekstra yang tidak dapat ditemukan di laptop mainstream.

Pertama adalah fitur USB Storage Block yang memungkinkan pengguna ExpertBook B9400 tidak dapat menghubungkan USB flash disk atau penyimpanan eksternal lainnya tanpa izin dari administrator. Hal tersebut dikarenakan USB flash disk dapat berisi malware yang bisa menyebar melalui jaringan internal perusahaan.

Fitur lainnya adalah Secure File Shredder. Sesuai dengan namanya, fitur ini memungkinkan pengguna untuk menghancurkan file digital hingga tidak dapat dipulihkan menggunakan metode apapun. Fitur ini berguna agar peretas tidak bisa memulihkan dan mengakses data yang telah dihapus.

Halaman ke: 1 2 3 4 5 6 7

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer