Connect with us
M5406KA250px
Fitur

5 Tempat Berlimpah Item di Map Sanhok (PUBG Mobile)

Setelah bosan bermain di dua peta sebelumnya, akhirnya PUBG Mobile memberikan penyegaran dengan merilis map baru bernama Sanhok. Dan berikut adalah lima tempat berlabuh penuh item yang bisa kalian temukan di Sanhok.

Updated

Setelah bosan bermain di dua peta sebelumnya, akhirnya PUBG Mobile memberikan penyegaran dengan merilis map baru bernama Sanhok. Dibandingkan dua peta sebelumnya, Sanhok memiliki ukuran yang tak terlalu besar. Pemandangan yang disuguhkan pun jauh lebih indah. Ukuran yang tidak begitu luas memudahkan kita untuk bertemu muka dengan musuh. Bagi pemain pro, tentu hal ini menjadi sebuah keuntungan.

Sanhok menawarkan harta karun yang tidak akan pernah kita temui di Eranger dan Miramar. Ya! Ada senjata-senjata baru yang tersedia pada peta ini. Prinsip fundamental untuk dapat meraih chicken dinner adalah mendapatkan item loot terbaik secepat mungkin. Nah, bagi kalian yang baru menjajal map ini dan belum begitu hafal, berikut ini adalah lima tempat yang dipercaya menyajikan banyak item guna memperbesar kans kemenangan.

Bootcamp

Bootcamp atau pangkalan militer adalah tempat paling sempurna untuk menemukan item-item terbaik. Sama seperti dua peta sebelumnya, Bootcamp di Sanhok terdiri dari beberapa bangunan yang menyimpan berbagai senjata dan item-item pendukung.

Akan tetapi, kita harus melihat situasi kondisi yang ada dan harus mengelola waktu dengan baik. Pasalnya, banyak orang yang berlomba-lomba mendarat di lokasi ini karena kekayaan item yang ditawarkan bootcamp.

Paradise Resort

Tempat kedua yang terbukti menyediakan segudang item adalah Paradise Resort. Mulai dari senjata, attachment, scop, med kit dan item-item lainnya tersedia pada lokasi ini.

Ketika meninggalkan lokasi ini, dapat dipastikan kita benar-benar telah siap untuk berperang. Namun kembali lagi, kami ingatkan bahwa para musuh juga mengincar tempat ini sebagai gudang untuk merakit senjatanya. Untuk itu kita perlu menaruh kewaspadaan dan terus berhati-hati.

Cave

Salah satu keistimewaan yang ditawarkan Sanhok adalah Cave atau dalam bahasa Indonesia berarti gua. Pemandangan gua yang dihadirkan seperti bekas pabrik atau bangunan-bangunan bawah tanah. Lokasi yang terbilang cukup aman ini juga memasok senjata dan item-item loot kuat yang kita butuhkan untuk meraih kemenangan.

Lagi dan lagi, persepsi bahwa Cave adalah tempat yang menguntungkan berlaku juga bagi para musuh. Jadi, kita harus tetap siaga. Jangan sampai kehausan kita untuk mendapatkan item loot terbaik malah membawa kita menjumpai malapetaka atau bahkan kematian.

Ruins

Kemungkinan besar Ruins adalah pusat kota karena terletak pada bagian tengah. Ruins menjadi tempat yang cukup diidam-idamkan pemain karena menawarkan sejumlah harta karun loot. Salah satu yang paling dicari-cari adalah senjata baru bernama QBZ Assault Rifle yang dipercaya cukup ampuh untuk mencabut nyawa lawan.

Selain itu ada pula helmet dan vest level 2 pada lokasi ini. Sebagai tempat pendarat favorit para pemain, sebaiknya kita terus berhati-hati dan peka terhadap situasi yang ada. Kalau tidak, permainan akan berakhir dalam waktu yang cepat.

Sahmee

Diantara empat lokasi yang telah kami sebutkan, Sahmee adalah lokasi yang paling aman dan paling direkomendasikan bagi para pemula. Lokasi ini tidak terlalu ramai, namun bukan berarti tidak menyediakan item loot yang menarik.

Sahmee adalah gudang yang lebih dari cukup untuk memasok senjata, armor dan item pendukung lainnya. Sahmee cukup aman, karena terdiri dari banyak bangunan yang dilengkapi rumput dan pepohonan yang cukup rimbun.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer