Yuk! Mengenal VivoBook Flip 14 (TP470), Laptop Convertible Terbaru dari ASUS

ASUS VivoBook Flip 14 merupakan salah satu laptop convertible ultraportble yang ditenagai chip grafis Intel Iris Xᵉ Max. Sementara, untuk dapur pacunya, ASUS membenamkan prosesor 11th Gen Intel Core.

ASUS kembali membuat gebrakan dengan memperkenalkan VivoBook Flip 14 (TP470). Ini adalah laptop convertible modern yang ditenagai oleh prosesor 11th Gen Intel Core. Laptop ini hadir layaknya “kanvas digital” bagi kreator muda kreatif yang membutuhkan laptop convertible powerful dengan dukungan input menggunakan stylus.

Seperti dikatakan oleh Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia bahwa kreator muda yang sangat kreatif membutuhkan perangkat khusus agar kreativitasnya dapat dituangkan menjadi sebuah mahakarya. Karena itu, ASUS menjawabnya dengan menghadirkan VivoBook Flip 14 (TP470).

“Ditenagai oleh prosesor generasi terbaru serta hadir dengan desain stylish, ringkas, dan ringan, VivoBook Flip 14 (TP470) merupakan pilihan tepat bagi para kreator muda kreatif di Indonesia. VivoBook Flip 14 (TP470) juga memiliki beberapa keistimewaan dibandingkan dengan laptop sekelas lainnya,” ucap Jimmy Lin.

Salah satu keistimewaan seri VivoBook Flip 14 (TP470) terbaru adalah teknologi terbaru bernama ASUS Intelligence Performance Technology (AIPT). AIPT merupakan teknologi yang mengkombinasikan sistem pendingin dengan berbagai sensor untuk mengoptimalkan performa, daya tahan baterai, serta konfigurasi sistem pendinginan.

Teknologi AIPT juga memungkinkan pengguna VivoBook Flip 14 (TP470) untuk dapat menggunakan tiga mode perngaturan performa, yaitu Performance Mode, Balanced Mode, dan Whisper Mode. Performance Mode cocok untuk penggunaan berat seperti melakukan rendering atau editing video.

Balanced Mode cocok ketika laptop ini digunakan untuk multitasking dan bekerja sehari-hari. Sementara, Whisper Mode adalah mode ketika pengguna VivoBook Flip 14 (TP470) dalam keadaan mobile dimana konsumsi daya baterainya dapat ditekan.

Teknologi AIPT bukan hanya sekadar menghadirkan profile pengaturan performa tetapi juga hadir dengan dukungan sistem pendingin yang lebih baik yang ditenagai oleh kipas IceBlades terbaru. Berbeda dengan kipas laptop pada umumnya, kipas IceBlades dibuat dari bahan LCP atau Liquid Crystal Polymer yang lebih kokoh dari plastik biasa.

Selanjutnya »