Xiaomi dikabarkan akan segera merilis smartphone terbarunya Redmi Pro 2 pada akhir bulan ini. Sebelumnya, berdasarkan bocoran yang beredar bahwa Xiaomi Redmi Pro 2 ini akan ditenagai chipset Snapdragon 660. Selain itu, smartphone ini juga hanya mengusung kamera tunggal, tidak seperti pendahulunya yang menggunakan setup dual-camera.
Namun, seperti dilansir dari GSMArena, kabar terbaru menyebutkan hal yang berbeda dari bocoran tersebut. Xiaomi Redmi Pro 2 akan tetap mengusung dual-camera belakang. Ya, Xiaomi bakal menyematkan dua buah sensor kamera 12 MP di bagian belakang bodinya.
Di samping itu, untuk memacu performanya, Xiaomi ternyata lebih memilih MediaTek Helio P25, bukan Snapdragon 660. Helio P25 memiliki CPU octa-core yang terdiri dari empat core Cortex-A53 2,5 GHz dan empat core lainnya hanya 1,6 GHz. Chipset ini menggunakan GPU Mali-T880MP4 dan telah mendukung jaringan LTE Cat.6.
Xiaomi Redmi Pro 2 akan dibalut dengan material full logam. Adapun pada bagian layar, smartphone ini menggunakan layar 2,5D dan tersedia dalam dua varian, yakni varian RAM 4 GB dengan internal storage 64 GB dan varian RAM 6 GB dengan internal storage 128 GB. Diperkirakan, masing-masing akan dibanderol dengan harga US$231 atau sekitar Rp3 jutaan dan US$260 atau setara dengan Rp3,4 jutaan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?