Xiaomi Mi 6 akan Hadir dengan Tiga Varian Prosesor

Mendekati akhir tahun 2016, Xiaomi memberikan kado manisnya kepada Mi Fans dan sebagian penggila teknologi di seluruh dunia dengan kehadiran dua smartphone uniknya, yakni Xiaomi Mi MIX dan Mi Note 2. Selain keunikan, kedua smartphone ini menawarkan performa yang bagus. Untuk itu, Xiaomi tengah bersiap dalam pengembangan smartphone flagship terbarunya yang akan hadir di tahun 2017, yaitu Xiaomi Mi 6.

Awalnya dikabarkan Mi 6 akan hadir dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 835. Namun berdasarkan bocoran status yang dibuat oleh akun resmi @Kjuma di situs jejaring sosial Weibo, Xiaomi akan mengembangkan smartphone flagship yang satu ini dengan tiga prosesor yang berbeda, masing-masing dengan nama Mi 6S, Mi 6E, dan Mi 6P.

Dari ketiga nama tersebut, diperkirakan Xiaomi Mi 6S akan menggunakan prosesor Snapdragon, Mi 6P akan menggunakan prosesor Pinecone yang merupakan buatan Xiaomi sendiri, dan Mi 6E akan menggunakan prosesor Helio X30. Tentunya hal ini akan membuat ketiganya memiliki harga yang berbeda ketika dijual nanti.

Banyak yang berspekulasi bahwa Xiaomi Mi 6 akan menggunakan layar lengkung yang akan membuatnya tampak tidak memiliki bezel, RAM 6 GB, penyimpanan internal dengan pilihan 64 GB atau 128 GB, baterai berkapasitas 4.000 mAh, teknologi 3D Touch seperti yang dimiliki iPhone 6s ke atas, dan MIUI 9 yang merupakan hasil modifikasi dari sistem operasi Android 7.1 Nougat.