Pada awal November 2018 lalu Samsung sukses menggelar acara yang diberi nama Samsung Developer Conference (SDC) 2018. Satu hal yang cukup mengejutkan, di sela-sela acara tersebut, Samsung memperlihatkan prototype smartphone layar lipat pertamanya yang saat ini sedang digarap.
Ya! Diawal tahun ini, Samsung memang memiliki rencana untuk memperkenalkan smartphone layar lipatnya itu secara komersial. Diperkirakan, smartphone yang diberi nama Samsung Galaxy F tersebut akan diperkenalkan secara resmi pada bulan Maret 2019 atau setelah gelaran MWC 2019 di Barcelona.
Namun rupanya, tak hanya Samsung yang memiliki rencana untuk memperkenalkan smartphone dengan layar lipat. Pabrikan smartphone asal Cina, yakni Xiaomi dikabarkan juga akan merilis perangkat serupa. Bedanya, perangkat ini punya panel layar yang dapat dilipat tiga.
Can’t speak to the authenticity of this video or device, but it’s allegedly made by Xiaomi, I’m told. Hot new phone, or gadget porn deepfake? pic.twitter.com/qwFogWiE2F
— Evan Blass (@evleaks) January 3, 2019
Seperti diperlihatkan oleh Evan Blass lewat akun Twitter miliknya, perangkat ini jika lipatannya terbuka lebih menyerupai tablet. Namun ketika sisi kiri dan kanan dari perangkat tersebut dilipat ke belakang, akan punya layar layaknya ukuran smartphone konvensional.
Pertanyaannya, apakah ini benar-benar perangkat yang akan dibuat oleh Xiaomi? Beberapa bukti yang mendukung hal itu menyebutkan bahwa pada bulan Juli tahun lalu Xiaomi dikabarkan sedang mengembangkan smartphone “outfolding” yang rencananya baru akan dirilis pada tahun 2019.
Bukti lainnya, Xiaomi seperti yang kita kenal selalu menghadirkan smartphone dengan desain “out of the box”. Contohnya ketika mereka merilis Mi MIX yang memiliki desain hampir tanpa bezel. Akhirnya, tak sedikit pabrikan smartphone lainnya mengikuti hal yang sama.
Baca juga
- Pocophone F2 akan Dibuat dengan Style Xiaomi?
- Ini Kata Lei Jun Soal Xiaomi Bikin Redmi Jadi Merek Baru
- Apa Hebatnya Helio P35 yang Jadi Otak Xiaomi Mi Play?
Selanjutnya kita akan menunggu, apakah smartphone layar lipat besutan Xiaomi ini akan dibanderol dengan harga selangit? Atau mereka akan memasarkan parangkatnya ini secara terbatas? Tentunya kita akan terus menunggu hingga perangkat tersebut benar-benar diperkenalkan secara resmi oleh Xiaomi.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?