Xiaomi Hilangkan Satu Feature Kunci dari Redmi 6 dan Redmi 6A

Seperti kita ketahui bersama, beberapa waktu lalu Xiaomi telah merilis dua smartphone entry level terbarunya, Xiaomi Redmi 6 dan Xiaomi Redmi 6A. Namun yang cukup menarik, Xiaomi rupanya tidak melengkapi kedua smartphone tersebut dengan dukungan sensor inframerah.

Meskipun oleh sebagian pengguna Xiaomi fitur tersebut dianggap kecil, namun sebenarnya juga bermanfaat, yakni untuk mengontrol berbagai macam perangkat elektronik yang ada di rumah. Hingga saat ini tak ada konfirmasi dari Xiaomi, mengapa mereka “menghilangkan” fitur tersebut.

Seperti dikutip dari Gizmochina, untuk pertama kali hilangnya sensor inframerah tersebut terlihat dari foto-foto Redmi 6 yang diperlihatkan oleh ITHome. Hal yang sama juga nampak terlihat dari Redmi 6 dan Redmi 6A yang ada di situs resmi Xiaomi.

Tentu saja hal ini sangat menyedihkan dan apakah Xiaomi juga akan melakukan hal yang sama untuk semua smartphone masa depannya? Kita tunggu saja. Selain sensor inframerah yang hilang, Xiaomi sebenarnya sudah mampu untuk menciptakan smartphone entry level tersebut dengan harga yang terbilang menarik.

Baca juga

Ya! Redmi 6 di pasar Cina ditawarkan dengan harga 799 Yuan atau sekitar Rp1,7 juta untuk varian 32 GB dan 999 Yuan atau sekitar Rp2,1 juta untuk varian 64 GB. Sedangkan Redmi 6A dibanderol dengan harga 599 Yuan atau sekitar Rp1,3 juta. Sudah barang tentu keduanya akan dilirik oleh mereka yang berkantong cekak.