X20 Plus UD Diduga jadi Smartphone Fingerprint Bawah Layar Pertama Vivo
Rumor mengenai smartphone besutan Vivo yang bakal mengadopsi pemindai sidik jari di dalam layar terjawab sudah. Ya! Kabarnya Vivo bakal menyematkan teknologi tersebut ke dalam smartphone barunya, Vivo X20 Plus UD.
Hal ini sekaligus membuktikan keseriusan Vivo untuk menelurkan smartphone pertama di dunia dengan dukungan pemindai sidik jari di dalam layar. Digadang-gadang, smartphone ini akan dijual dengan harga terjangkau, yakni 3.698 Yuan atau sekitar Rp7 jutaan.
Disela-sela ajang CES 2018 yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat, Vivo memang telah memperlihatkan sebuah smartphone garapannya yang sudah mengadopsi pemindai sidik jari di dalam layar. Namun, Vivo masih merahasiakan spesifikasi hardware dari smartphone tersebut.
Kabarnya, Vivo baru akan memproduksi massal sesegera mungkin smartphone dengan pemindai sidik jari di dalam layar tersebut setelah diperkenalkan secara resmi. Tak sedikit yang memprediksi, smartphone tersebut akan diperkenalkan pada ajang MWC 2018 di Barcelona.
Sementara itu, Vivo X20 Plus UD sendiri telah masuk ke dalam badan sertifikasi 3C. Diungkap dari badan sertifikasi tersebut, Vivo X20 Plus UD memiliki spesifikasi hardware dan desain yang hampir mirip dengan Vivo X20 Plus.
Nantinya, Vivo X20 Plus UD dikemas dengan dukungan layar penuh berukuran 6,43 inci dan memiliki aspek rasio 18:9. Untuk dapur pacunya, smartphone ini diperkirakan akan dibekali dengan Snapdragon 660.
Vivo juga diperkirakan akan menyematkan RAM sebesar 4 GB dan internal storage berkapasitas 128 GB. Tak ketinggalan, baterai yang ditanam ke dalam smartphone ini memiliki kapasitas sebesar 3.900 mAh.
Baca juga
- Dijual Sejutaan, Android Go Ini Bakal Saingi Nokia 1
- Meizu M6S Usung Fingerprint Bawah Layar?
- ASUS ZenFone 5 Lite Andalkan CPU Snapdragon dan Layar 6 Inci 18:9
Seperti telah disebutkan, Vivo X20 Plus UD akan diperkaya dengan pemindai sidik jari di dalam layar. Namun berbeda dengan pemindai sidik jari konvensional, diperkirakan pemindai sidik jari di dalam layar ini memiliki kecepatan respon sekitar 0,6 hingga 0,7 detik sedikit lebih lambat.