Video Iklan Vivo V15 Pro Bocor, Tonjolkan Kamera Depan

Vivo pada tanggal 20 Februari 2019 nanti akan merilis Vivo V15 Pro. Potongan video iklan mengenai smartphone ini pun sudah bocor, tonjolkan kamera depan yang bisa naik turun.

Vivo diperkirakan akan meluncurkan V15 Pro bersama V15 di pasar India pada tanggal 20 Februari 2019. Bahkan, undangan untuk media setempat telah didistribusikan oleh Vivo jauh-jauh hari. Bocorannya, Vivo V15 Pro akan tiba sebagai smartphone yang memiliki kamera depan model pop-up.

Ya! Smartphone ini tentunya mengingatkan kita dengan Vivo NEX yang diperkenalkan oleh Vivo pada tahun lalu. Tak hanya punya dukungan kamera pop-up, Vivo V15 Pro juga punya desain layar yang inovatif, yakni hampir tanpa bezel.

Baru-baru ini, smartphone dengan desain yang sama seperti bocoran sebelumnya kembali muncul di internet. Tak main-main, bocoran kali ini muncul dalam bentuk video berdurasi 11 detik dan diduga kuat ini adalah potongan iklan Vivo V15 Pro yang akan muncul di televisi.

Video bertajuk “Vivo V15 Pro Official Promo” ini memang fokus pada gerakan kamera depan yang ada di atas perangkat. Dikatakan, kamera depannya itu memiliki sensor 32 MP dan diklaim memiliki bidikan selfie yang menjanjikan.

Iklan singkat ini juga diakhiri dengan kalim ambisius “Kamera Selfie Pop-up 32 MP Pertama di Dunia“. Ini sekaligus mengonfirmasi tentang keunggulan kamera depan yang dimilikinya. Sayangnya, hingga saat ini belum ada bocoran sensor yang dipakai.

Namun dicurigai, sensor kamera depan yang akan dipakai oleh Vivo adalah kepunyaan Samsung, yakni ISOCELL GD1 dengan ukuran piksel hanya 0,8 um. Diperkirakan, setup kamera yang terpasang menggunakan binning 4-in-1. Ini artinya, pengguna akan mendapatkan kemampuan selfie 8 MP.

Baca juga

Selain itu, bocoran iklan ini sekali lagi mengonfirmasi bahwa Vivo memang akan merilis smartphone barunya ini pada tanggal 20 Februari 2019. Diperkirakan, Vivo V15 Pro akan dikemas dengan chipset Snapdragon 675, yang memang ditujukan untuk smartphone kelas menengah.