Sejak kemunculannya di situs TENAA beberapa minggu lalu, kemarin (21/12) Huawei resmi memperkenalkan smartphone kelas menengah terbaru mereka yang bernama Honor 9 Lite. Salah satu keunggulan dari smartphone ini adalah modul dual-camera yang terletak di bagian depan dan juga belakang smartphone.
Huawei Honor 9 Lite hadir dengan layar 5,65 inci bertipe IPS 18:9 dengan resolusi FHD+ 2.160 x 1.080 piksel. Untuk menambah kesan mewah, bodi depan dan belakang smartphone ini dari kaca dan Huawei juga menyediakan sensor fingerprint di bagian belakang.
Mirip seperti Huawei Enjoy 7S, Honor 9 Lite juga ditenagai prosesor octa-core Kirin 659 (4 x 2,36 GHz & 4 x 1,7 GHz), GPU Mali T830 MP2 dengan pilihan RAM 3 GB atau 4 GB dan penyimpanan internal 32 GB atau 64 GB. Dengan kapasitas baterai 3000 mAh smartphone ini mendukung microSD hingga 256 GB yang memanfaatkan slot sim ke-2.
Segmen fotografi menjadi hal yang diunggulkan dari smartphone dengan empat kamera ini. Baik untuk kamera depan dan belakang dari Huawei Honor 9 Lite sama-sama beresolusi 13 MP + 2 MP dengan fitur PDAF, touch focus, face detection, dan HDR.
Ditujukan untuk kelas menengah, Huawei Honor 9 Lite dibanderol seharga CNY1.199 atau sekitar Rp2,4 juta untuk RAM 3 GB dengan storage 32 GB dan CNY1.499 atau sekitar Rp3 juta untuk versi RAM 4 GB dengan storage 64 GB. Smartphone ini sudah menggunakan sistem operai Android 8.0 Oreo dengan tampilan UI EMUI 8.0.
Baca juga
- Inilah Harga Resmi iPhone 8 dan iPhone X di Indonesia!
- ASUS ZenFone Max Plus (M1) Siap Go Internasional
- Muncul di Geekbench, Skor Galaxy S9+ Snapdragon 845 Bikin Takjub
Memiliki empat pilihan warna berbeda, yakni Navy, Seagull Gray, Magic Nightfall, dan Pearl White, Huawei Honor 9 Lite bakal mulai dijual di Cina pada 26 Desember 2017 mendatang. Sedangkan untuk India, Rusia, dan negara Eropa lainnya menyusul di bulan berikutnya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?