TSMC Mulai Produksi Massal Apple A12 dengan Teknologi Proses 7nm
Pada tahun lalu Apple telah merilis iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X. Ketiganya oleh Apple dibekali dengan chipset yang diramunya sendiri, yakni Apple A11 Bionic dengan teknologi proses 10nm. Menariknya, chipset ini juga mampu meraih skor AnTuTu yang tidak bisa dipandang remeh, yakni mencapai lebih dari 200 poin.
Bisa dibilang, kinerja Apple A11 Bionic sangat luar biasa. Hal ini mengingat pada saat itu chipset-chipset yang dibenamkan ke dalam smartphone premium berbasiskan Android hanya mampu menghasilkan skor AnTuTu kurang dari 200 poin.
Meskipun Apple telah mampu menghadirkan Apple A11 Bionic dengan kinerja yang ciamik, perusahaan asal Cupertino, Amerika Serikat ini tak mau berpuas diri. Kabarnya, Apple bersama dengan Taiwan Semicondutor Manufacturing Company (TSMC) sedang menggarap Apple A12 dengan teknologi proses 7nm.
Tentu saja, jika informasi ini benar, hal ini sekaligus menandakan bahwa Apple A12 akan menjadi chipset seri A pertama yang dirancang dengan teknologi proses 7nm. Chipset ini disebut-sebut akan memiliki peningkatan terhadap transistor sehingga membantu dalam hal efesiensi dan kekuatan pemprosesan.
Pada awal tahun ini TSMC sendiri telah mengonformasi bahwa mereka telah mulai memproduksi massal chipset dengan teknologi proses 7nm. Meski begitu, TSMC tak mau menyebutkan siapa yang memesan chipset tersebut. Besar kemungkinan, Apple A12 juga sudah diproduksi untuk menyambut kehadiran iPhone generasi terbaru di tahun ini.
Sedikit informasi untuk Anda, Apple sendiri secara resmi telah mengalihkan produksi chipset seri A dari Samsung ke TSMC tahun lalu. Tentu saja ini akan menjadi persaingan menarik antara TSMC dan Samsung di tahun 2019 mendatang. Hal ini mengingat Samsung juga telah mengembangkan chipset dengan teknologi proses 7nm.
Baca juga
- Apple: Semua Varian iPhone Masih Laris di Pasaran
- Mengajak atau Mengejek, Lihat Video Terbaru Apple ini!
- Apple Bakal Jual iPhone Flagship Tahun ini Jauh Lebih Mahal
Terkait dengan kehadiran iPhone generasi terbaru di tahun ini, Apple gosipnya akan meluncurkan tiga iPhone Series, yakni iPhone X Plus, iPhone X “standar” dan iPhone X “murah dengan layar LCD. Ketiganya oleh Apple akan dibekali dengan chipset Apple A12 yang lebih bertenaga.
Via: Gizmochina