Connect with us
M5406KA250px
Berita

Terungkap! Ini Lokasi Fingerprint Tersembunyi di OnePlus 6T

Kembali membongkar OnePlus 6T, si plontos pemilik JerryRigEverything memperlihatkan beberapa modul yang ada di dalam smartphone tersebut. Menariknya, kita pun jadi tahu posisi sebenarnya dari sensor fingerprint di dalam layar yang terpasang pada OnePlus 6T.

Updated

Kehadiran smartphone terbaru dari OnePlus, yakni OnePlus 6T membuat Zack si pemilik kanal JerryRigEverything di YouTube melakukan banyak pengujian. Tentu saja pengujian pertama yang dilakukan oleh Zack adalah uji durabilitas dari samrtphone tersebut.

Dalam pengujian durabilitas, Zack pun mengakui bahwa OnePlus 6T memang memiliki bodi yang tanguh. Ya! Smartphone yang diperkenalkan oleh Pete Lau ini rupanya tidak mudah dibengkokkan. Meski begitu, Zack tetap memberikan catatan pada bagian layarnya.

Nah! Setelah diuji daya tahannya, Zack pun berlanjut dengan mengubah panel kaca belakang OnePlus dibuat transparan. Tak sulit bagi Zack untuk melakukan hal itu dan ia hanya perlu menyingkirkan lapisan cat yang ada pada panel kaca belakang smartphone tersebut.

Pada akhirnya, OnePlus yang tadinya memiliki panel kaca berwarna hitam, kini berubah menjadi transparan. Selain itu, kita pun bisa melihat dengan jelas modul dual-camera belakang yang terpasang dan baterai berwarna merah yang disematkan oleh OnePlus.

Kini, OnePlus 6T yang masih ditangan Zack pun kembali dibongkar. Setelah berhasil melepaskan panel kaca belakang, Zack pun mencoba untuk melepas semua modul yang menempel pada bagian atas smartphone, terutama dual-camera yang terpasang.

Namun, dari proses pembongkaran ini yang paling menarik adalah saat Zack membongkar bagian bawah OnePlus 6T. Ya! Kita jadi mengerti bagaimana pabrikan smartphone asal Cina ini memuat sensor pemindai sidik jari di dalam layar yang diadopsinya.

Tepat di bawah panel layar AMOLED, OnePlus rupanya membuat sebuah lubang kecil yang memungkinkan sensor bisa memindai secara close-up sidik jari pengguna. Sensor yang dipasang juga sangat mirip dengan kamera biasa, tetapi jauh lebih kecil.

Baca juga

Temuan menarik lainnya meliputi segel kedap air yang diletakkan di beberapa tempat bersama dengan lapisan papan sirkuit yang melindungi elektronik terhadap korosi. Selain itu, OnePlus tampaknya telah menggunakan ruang yang biasanya diduduki oleh audio jack 3,5mm sehingga tidak ada lagi port tersebut.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer