TENAA Bedah Spesifikasi Kunci vivo X60 Pro

vivo X60 Series adalah amunisi selanjutnya yang bakal diperkenalkan oleh vivo dalam waktu dekat. Salah satu modelnya adalah vivo X60 Pro dan spesikasi kunci smartphone tersebut telah terungkap.

Awal bulan ini, tiga smartphone vivo dengan nomor model V2059A, V2047A, dan V2046A telah disetujui oleh otoritas 3C Cina. Tak sedikt yang meragukan bahwa ketiga perangkat tersebut adalah seri vivo X60 yang akan diperkenalkan oleh vivo dalam waktu dekat.

Minggu lalu, nomor model V2047A telah muncul di platform benchmark Geekbench dengan beberapa spesifikasi yang ditampilkan. Diperkirakan, V2047A adalah Vivo X60 atau Vivo X60 Pro. Sementara itu, melalui Weibo, Digital Chat Station telah berbagi screenshot daftar TENAA dari Vivo X60 Pro.

Disebutkan bahwa vivo X60 Pro memiliki dimensi dengan ukuran 158,57 x 73,24 x 7,59 mm dan bobotnya seberat berat 178 gram. Perangkat ini juga akan dibekali layar AMOLED berukuran 6,56 inci yang menawarkan resolusi FullHD+ alias 1.080 piksel.

Sebelumnya, render yang mendekati gambar resmi yang muncul beberapa minggu lalu telah mengungkapkan bahwa layar smartphone tersebut memiliki punch-hole di bagian. Selain itu, hal yang tak kalah menarik, juga dikatakan bahwa vivo X60 Pro bakal memiliki layar dengan tepi melengkung.

Bagaimana dengan kapasitas catu dayanya? Tertulis di TENAA, vivo X60 Pro akan dibekali baterai dengan kapasitas 4.130 mAh. Sementara, daftar 3C dari seri vivo X60 telah mengungkapkan bahwa Vivo X60, X60 Pro, dan X60 Pro+ mungkin dilengkapi dengan pengisian cepat 33W.

Seperti yang telah sering disebutkan oleh beberapa norman ternama dan dikonfirmasi oleh vivo bahwa bahan bakar dari vivo X60 Pro adalah Exynos 1080 yang dibangn oleh Samsung. Kemungkinan, chipset tersebut akan duduk mans bersama RAM 8 GB dan 12 GB.

Datang sebagai smartphone yang akan diperkenal pada tahun 2021 mendatang, cukup masuk akal jika vivo mempersenjatainya dengan Android 11 yang dilapisi antarmuka OrginOS. Kemungkinan lainnya, vivo X60 Pro akan memiliki opsi penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB.

Lalu, bagaimana dengan sektor fotografinya? Tak sedikit yang berspekulasi bahwa vivo masih betah untuk membenamkan sensor 32 MP untuk kamera depannya. Sementara, pada bagian belakang akan ada empat buah kamera, yang terdiri dari kamera utama 48 MP, sepasang sensor 13 MP dan lensa 8 MP.

Fitur lainnya yang bakal dimuat oleh vivo ke dalam X60 Pro adalah dukungan slot kartu microSD untuk memperluas kapasitas penyimpanannya. Selain itu, smartphone ini juga akan dibekali sensor pemindai sidik jari di bawah layar sebagai fitur keamanannya.