Tangkap Pokémon Liar dengan Pokémon GO di iOS dan Android
Peluncuran game mobile (iOS dan Android) perdana dari Nintendo berjudul Pokémon Go masih sebulan lagi, namun Nintendo sudah lebih dulu mengenalkan wearable yang nantinya bakal digunakan untuk bermain game tersebut.
Wearable dengan nama Pokémon Go Plus ini berbentuk fitness tracker-style berbasis Bluetooth yang akan memberi tahu penggunanya apabila bertemu dengan Pokémon liar di sekitarnya tanpa perlu terlebih dahulu mengeluarkan smartphone mereka.
Wearable ini akan mengedipkan cahaya berwarna biru untuk memberi tahu pengguna apabila terdapat Pokémon liar yang bisa ditangkap. Tinggal menekan tombol pada wearable tersebut dan otomatis akan berusaha untuk menangkap Pokémon tersebut dengan Pokéball in-game. Cahaya pelangi menandakan Pokémon berhasil ditangkap, sementara cahaya merah menandakan Pokémon tidak berhasil ditangkap.
Sebagai tambahan, untuk menangkap Pokémon liar di game ini bukan dengan melemahkannya terlebih dahulu agar mudah untuk ditangkap, melainkan dengan membeli Pokéball dengan tipe yang berbeda melalui Poké Stop Stores. Pokémon Go Plus nantinya akan hadir dengan fashionable strap dan dibanderol dengan harga US$35 atau sekitar Rp460 ribu.