Connect with us
M5406KA250px
Berita

Spesifikasi Vivo X20 dan X20 Plus Mulai Terungkap

Updated

Rupanya tak sedikit orang yang menunggu-nunggu kehadiran dua smartphone terbaru besutan Vivo, X20 dan X20 Plus. Terbukti, bocoran mengenai desain dari kedua smartphone tersebut jadi obrol yang menarik di dunia maya.

Digadang-gadang memiliki desain layar tanpa bezel, Vivo akan mengemas smartphone ini dengan aspek rasio 18:9. Pasalnya, smartphone ini juga memiliki bezel layar bagian atas dan bawah yang juga sangat kecil. Bahkan, tombol fisik Home juga dihilangkan.

Vivo X20 akan memiliki layar berukuran 5,2 inci, sedangkan X20 Plus sedikit lebih lebar, yakni 5,5 inci. Satu hal yang tak kalah menarik, dari bocoran gambar yang diperlihatkan, Vivo juga tak menyematkan sensor fingerprint di bagian belakang perangkat.

Pertanyaannya, dimana sensor fingerprint tersebut diletakkan? Tak sedikit yang menduga, sensor fingerprint tersebut diletakkan di bawah layar. Hal ini cukup beralasan karena Vivo sendiri sudah memamerkan teknologi keamanan tersebut pada ajang MWC Shanghai 2017 beberapa waktu lalu.

Benarkah itu? Namun, tak sedikit juga yang memperkirakan bahwa sensor fingerprint tersebut disematkan di sisi samping atau terintegrasi langsung dengan tombol Power. Atau Vivo ingin menggantinya dengan face recognition. Menarik! Itu semua masih misteri.

Beberapa rumor lainnya juga menyebutkan bahwa Vivo X20 akan dibekali dengan chipset Snapdragon 630, RAM sebesar 6 GB serta internal storage berkapasitas 64 GB. Sementara, X20 Plus akan dibekali dengan chipset Snapdragon 660, RAM 6 GB dan ROM 128 GB.

Tak kalah menarik, kedua smartphone yang digadang-gadang menjalankan sistem operasi Android 7.1 Nougat ini akan dipersenjatai dengan kamera depan yang memiliki resolusi 24 MP. Sudah jelas, keduanya hadir untuk kembali memanjakan para penggemar foto selfie.

Dikemas dengan balutan material logam, kedua smartphone ini memiliki kapasitas baterai yang sama, yakni 3.500 mAh. Banyak yang memperkirakan, Vivo X20 dan X20 Plus yang akan dirilis di Cina merupakan nama lain dari Vivo V7 dan V7+ yang akan dirilis di India.

Vivo V7 dan V7+ sendiri kabarnya akan dirilis di India pada tanggal 7 September 2017 mendatang. Sayangnya, belum ada kabar kapan Vivo X20 dan X20 Plus akan diluncurkan di Cina. Begitu juga dengan perkiraan harganya.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer