Spesifikasi Kunci Mi MAX 3 Diungkap oleh TENAA

Xiaomi diharapkan untuk debut Mi MAX 3 pada bulan Mei 2018 lalu karena Mi MAX 2 diperkenalkan pada bulan Mei 2017. Namun, Xiaomi menunda kedatangan smartphone tersebut dan lewat CEO-nya, mereka menegaskan bahwa Mi MAX 3 akan diluncurkan pada bulan Juli 2018 mendatang.

Terkait dengan hal itu, smartphone Xiaomi yang memiliki nomor model M1804E4C, M1804E4T dan M1804E4A telah disertifikasi oleh otoritas TENAA di China. Meskipun desain gambarnya tidak diperlihatkan, tetapi spesifikasi dari model ketiganya diduga kuat itu adalah Mi MAX 3.

Disebutkan, Mi MAX 3 memiliki dimensi 176,15 x 87,4 x 7,99 mm.  Karena perangkat ini agak besar dan kuat, bobotnya mencapai 221 gram. Seperti bocoran-bocoran sebelumnya, Mi MAX 3 akan memiliki layar berukuran 6,9 inci FullHD+ dengan aspek rasio 18:9.

Untuk jeroannya, Mi MAX 3 akan dipacu dengan chipset Snapdragon 636 yang memiliki clock speed 1,8 GHz. Namun, spekulasi lainnya menyebutkan bahwa Xiaomi juga akan merilis model Mi MAX 3 dengan spesifiaksi yang lebih tinggi, kemungkinan akan disokong dengan Snapdragon 710. Sedangkan baterai yang ditanam berkapasitas 5.400 mAh.

Varian M1804E4C memiliki penyimpanan internal berkapasitas 64 GB yang dipadukan RAM 4 GB. Sedangkan varian M1804E4T dan M1804E4A, kemungkinan akan memiliki komposisi RAM 3 GB + 32 GB, RAM 4 GB + 64 GB, dan RAM 6 GB + 128 GB. Semua varian yang ada masih dilengkapi dengan slot microSD.

Dugaan sementara, Mi MAX 3 akan dibekali dengan antarmuka MIUI 10 berbasis Android 8.1 Oreo. Sayangnya, TENAA tidak mengonfirmasi apakah Mi MAX 3 akan memiliki sistem dual-camera belakang atau tidak. Namun setidaknya, TENAA mengungkapkan bahwa sensor kamera belakang smartphone ini memiliki resolusi 12 MP.

Baca juga

Terakhir, varian M1804E4C disebut-sebut akan memiliki kamera depan dengan resolusi 5 MP dan model lainnya dilengkapi dengan kamera depan yang memiliki resolusi 8 MP. Tentu saja yang akan kita tunggu selanjutnya adalah desain akhir dari smartphone ini. Bukan begitu?