Spesifikasi Huawei nova 5i Pro Mulai Terungkap
Satu lagi smartphone baru Huawei terungkap kepermukaan. Ya! Smartphone tersebut adalah nova 5i Pro yang ditenagai Kirin 810. Kini, kita tinggal menunggu kapan smartphone tersebut akan dirilis.
Pada bulan lalu Huawei sudah secara resmi meluncurkan Huawai nova 5 Series. Ya! Ada tiga model nova 5 Series yang diperkenalkan oleh Huawei, yakni nova 5, nova 5i dan nova 5 Pro. Saat itu, tak sedikit yang berharap Huawei juga mau memperkenalkan nova 5i Pro.
Sayangnya, untuk model terakhir yang disebutkan, Huawei nova 5i Pro, Huawei sama sekali tidak mengungkap smartphone tersebut hingga akhir acara. Nah! Kini bocoran smartphone tersebut mulai terungkap lewat materai pemasaran atau brosur yang tersebar di internet.
Beberapa gambar dari nova 5i Pro dalam materai promo ini menguatkan bocoran sebelumnya dan juga mengonfirmasi desain dari smartphone tersebut. Ya! Nova 5i Pro memiliki layar punch-hole di bagian depan dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel dan memiliki ukuran diagonal 6,26 inci.
Huawei mengemas bagian belakang smartphone ini sedikit melengkung dan juga disematkan pembaca sidik jari konvensional. Sementara itu, di bagian atas pemindai sidik jari, pabrikan smartphone asal Cina ini menempatkan empat kamera dalam formasi persegi.
Disebukan, konfigurasi keempat kamera itu adalah satu modul 48 MP, satu modul 8 MP dan dua modul 2 MP. Untuk memanjakan para penyuka foto selfie dan kebutuhan video call, Huawei juga membenamkan kamera depan dengan resolusi 32 MP.
Di dalam tubuhnya, nova 5i Pro telah diotaki dengan Kirin 810 yang ditambah pilihan RAM 6 GB atau 8 GB. Varian RAM 6 GB akan hadir dengan penyimpanan internal berkapasitas 128 GB, sementara varian RAM 8 GB akan ditawarkan dalam peilihan internal storage 128 GB dan 256 GB.
Baca juga
- Huawei Mate 20 X 5G Mulai Dijual, Berapa Harganya?
- Xiaomi Ikut Huawei dan OPPO Bikin Smartphone Berlensa Periskop
- Honor 9X akan Punya Otak Seperti Huawei Nova 5
Untuk urusan catu daya, smartphone ini telah dipasok baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 20W. Disebut-sebut, smartphone ini akan hadir dalam tiga pilihan warna, biru, hijau dan hitam. Kini, kita tinggal menunggu pengumumam harga dan kapan smartphone tersebut akan dirilis.
Via: GSMArena