Speed Test Pixel 3 XL vs iPhone Xs Max, Siapa Unggul?
Karena punya masalah dengan manajemen memori, Pixel 3 XL dalam uji kecepatan tidak mampu menandingi iPhone Xs Max. Inilah pekerjaan rumah terbesar yang harus segera diselesaikan oleh Google.
Saat ini ada dua smartphone flagship yang terus dibicarakan oleh banyak orang. Ya! Kedua smartphone tersebut adalah iPhone terbaru dan Pixel terbaru. Seperti yang kita tahu, Apple merilis iPhone terbaru dalam tiga model, yakni iPhone Xs, Xs Max dan Xr. Sedangkan Google merilis Pixel 3 dan Pixel 3 XL.
Tentu saja, yang menarik dibicarakan adalah iPhone Xs Max dan Pixel 3 XL. Bahkan tak sedikit reviewer yang sudah memiliki kesempatan awal untuk mencoba langsung kedua perangkat tersebut. DroidLime sendiri sudah mengulas lebih dalam iPhone Xs Max.
Nah! Terkait dengan hal itu, baru-baru ini pemilik akun PhoneBuff di YouTube telah meng-upload video bertajuk “Google Pixel 3 XL vs. iPhone Xs Max Speed Test”. Pengujian yang mereka lakukan adalah untuk melihat kecepatan yang ditawarkan oleh masing-masing perangkat.
Seperti yang kita lihat, Pixel 3 XL mampu menjaga kecepatan dengan iPhone Xs Max pada putaran pertama. Namun pada akhirnya, smartphone besutan raksasa teknologi asal Mountain View tersebut mulai kedodoran dan tidak bisa mengimbangi kecepatan iPhone Xs Max.
Tampaknya, Pixel 3 XL berjuang sekuat tenaga untuk membuka aplikasi yang lebih besar atau berharap dengan cache di latar belakang. Dan meskipun Pixel 3 XL memiliki RAM yang sama dengan Xs Max, smartphone besutan Google tersebut memang punya masalah dengan manajemen memori.
Di sisi lain, iPhone Xs Max yang juga memiliki RAM sebesar 4 GB ditunjang dengan iOS yang lebih agresif dalam mengelola memori. Bisa di bilang, Apple memang lebih pintar untuk meramu sistem operasi iOS yang dikembangkannya untuk iPhone.
Timbul pertanyaan, mengapa Google akhirnya memutuskan untuk menyematkan RAM 4 GB ke dalam duo Pixel 3 terbarunya. Padahal tak sedikit kini pabrikan smartphone Android lainnya yang mengambil langkah ekstrim untuk memuat RAM di atas 4 GB.
Meski begitu, tes kecepatan ini juga tidak ideal untuk mengukur kinerja di dunia nyata karena sebenarnya mengukur waktu di mana sistem memuat aplikasi dari memori flash ke memori aplikasi. Ada juga latensi jaringan yang perlu diperhitungkan karena sebagian besar aplikasi memerlukan koneksi ke server.
Baca juga
- Seru! iPhone Xs Max Diadu Lawan Palu dan Pisau...
- Kejar Target, Apple Jual Trio iPhone Baru di Lebih Banyak Negara
- Google Pixel 3 Diklaim Bermasalah, Ini Tanggapan Google
Penasaran dengan uji kecepatan iPhone Xs Max melawan Pixel 3 XL yang dilakukan oleh PhoneBuff? Kalian bisa langsung menikmatinya lewat tautan berikut. Kami tunggu komentar kalian!
Via: GSMArena