Sony Perkenalkan WF-1000XM3 si Penantang Apple AirPods

Sony secara resmi memboyong wireless headphone terbarunya, WF-1000XM3 ke Indonesia. Perangkat ini datang dengan serangkaian fitur menarik, diantaranya adalah Noise Cancellation terkini berkat dukungan prosesor HD Noise Cancelling QN1e

Saat ini tak sedikit pabrikan smartphone yang mulai menanggalkan port jack audio 3.5mm. Ya! Untuk mengintegrasikan perangkat mobile yang tidak lagi menyertakan port jack audio 3.5mm ketika ingin mendengarkan musik, pengguna biasanya akan menggunakan wireless headphone. Melihat peluang ini, Sony pun memperkenalkan generasi baru truly wireless headphones, WF-1000XM3.

Diungkap oleh Kazuteru Makiyama, President Director, Sony Indonesia bahwa WF-1000XM3 telah lahir dengan banyak menyisipkan beberapa peningkatan terbaru dibandingkan wireless headphone milik Sony sebelumnya. Salah satu peningkatan yang dilakukan adalah memuat prosesor HD Noise Cancelling QN1e dan teknologi Dual Noise Sensor.

“Berkat perpaduan prosesor HD Noise Cancelling QN1e dan teknologi Dual Noise Sensor, WF-1000XM3 yang kami kembangkan mampu menangkap dan menghilangkan kebisingan, sehingga seluruh perhatian pengguna hanya pada musik yang didengar,” ungkap Kazuteru Makiyama saat memaparkan lebih detail WF-1000XM3 di hadapan sejumlah media.

Tidak hanya itu, Sony juga telah membenamkan satu mikrofon feed-forward dan satu mikrofon feed-back pada permukaan headphone yang dapat menangkap lebih banyak suara ambien di sekeliling pengguna. Dukungan Digital Sound Enhancement Engine HX (DSEE HX) juga mampu meningkatkan kualitas musik digital yang telah dikompres, termasuk format MP3.

Kelebihan lainnya, desain WF-1000XM3 ini memungkinkan pengguna untuk bergerak bebas tanpa gangguan kabel. Walaupun kecil dan ringan, buds WF-1000XM3 telah menggunakan chip Bluetooh terbaru. Dijelaskan oleh Kazuteru Makiyama bahwa chip ini memungkinkan transmisi Bluetooh L/R secara bersamaan, di mana earbuds kiri dan kanan dapat menerima konten audio pada waktu yang bersamaan.

“Dipasangkan dengan struktur antena yang telah dioptimisasi, hasilnya adalah koneksi nirkabel yang stabil. Selain itu, latensi yang rendah juga dapat mensinkronisasikan apa yang pengguna lihat di layar sama seperti yang didengar pada headphone ketika sedang menikmati film yang diputar di perangkat mobile,” ujar Aldy Giraldie, Product Marketing Sound 1.

Lantas, bagaimana dengan daya tahan baterai truly wireless headphones ini? Melalui presentasinya, Aldy menjelaskan bahwa pengguna dapat mendengarkan musik selama 24 jam saat fitur Noise Cancelling dinyalakan berkat case WF-1000XM3 yang juga berfungsi sebagai charger. Buds ini juga memiliki fungsi quick charge, pengisian selama 10 menit memberikan daya tahan baterai selama 90 menit.

Untuk kemudahan penggunaan, pengguna dapat memanfaatkan mode Quick Attention untuk berkomunikasi tanpa harus melepas earbuds. Selain itu, dengan sensor sentuh di earbuds yang dapat disesuaikan, pengguna juga dapat dengan mudah memainkan, menghentikan dan mempercepat lagu atau pun mengaktivasi voice assistant hanya dengan ketukan sederhana.

Sony juga telah menyisipkan fitur Wearing Detection, yang secara otomatis akan menghentikan musik yang sedang didengar ketika pengguna melepas salah satu earbud dari telinga dan kembali memainkan lagu saat pengguna memasang earbud ke telinga. Dukungan lainnya adalah optimasi untuk Google Assistant, yang dapat mengendalikan WF-1000XM3 dengan perintah suara.

Baca juga

Nah! Sony membanderol truly wireless headphones WF-1000XM3 ini seharga Rp3.499.000 yang dapat dibeli mulai tanggal 26 Juli 2019. Bagi 150 pembeli pertama wireless headphone ini, Sony akan memberikan satu unit speaker Sony SRS-XB01 secara cuma-cuma. Bagimana, kalian tertarik untuk membeli perangkat ini?