Connect with us
M5406KA250px
Berita

Sony Luncurkan WH-1000XM4, Dibekali Segudang Fitur Menarik

Kembali meramaikan pasar headphone wireless di Indonesia, Sony baru saja mengumumkan kehadiran WH-1000XM4. Ini adalah wireless headphone penerus dari WH-1000XM3 yang telah dibekali lebih banyak fitur menarik di dalamnya.

Updated

Musik akan mulai kembali secara otomatis dalam waktu 30 detik setelah pengguna mengakhiri pembcaraan. Selain itu, dengan mode ‘Quick Attention’, pengguna juga dapat mendengarkan pengumuman atau mengatakan sesuatu secara singkat hanya dengan meletakkan tangan kanan di atas earcup untuk segera menurunkan volume.

WH-1000XM4 kini juga dilengkapi teknologi yang dapat mendeteksi saat headphone sedang dipakai dan menyesuaikan pemutaran musik untuk menghemat baterai. Dengan menggunakan sensor jarak dan dua sensor akselerasi, headphone ini dapat secara otomatis menghentikan musik pada saat pengguna melepaskan headphone.

WH-1000XM4 memiliki teknologi Precise Voice Pickup terbaru. Teknologi ini mengontrol lima mikrofon yang terdapat pada headphone secara optimal dan dapat melakukan pemrosesan sinyal audio guna menangkap suara dengan jelas dan tepat saat melakukan panggilan bebas genggam dan memaksimalkan fitur Speak-to-Chat.

WH-1000XM4 menggabungkan tampilan gaya canggih dengan kenyamanan luar biasa serta desain yang ringan. Didesain untuk pengguna yang kerap bepergian, earpads lembut dan bebas tekanan yang digunakan pada headphone ini dapat mendistribusikan tekanan secara merata serta meningkatkan bentuk earpad agar tetap pas dan stabil.

Untuk mendapatkan kenyamanan yang totalitas, WH-1000XM4 dapat dipasangkan dengan dua perangkat BLUETOOTH® secara bersamaan. Saat mendapat panggilan masuk, headphone ini akan mengetahui perangkat mana yang berdering dan dengan otomatis terhubung pada perangkat yang tepat.

WH-1000XM4 memiliki kemampuan NFC dan BLUETOOTH®, serta memiliki daya tahan baterai hingga 30 jam. Selain itu, headphone ini memiliki fungsi pengisian daya cepat yang dapat memberikan pemutaran musik secara nirkabel hingga 5 jam dengan pengisian daya 10 menit.

WH-1000XM4 juga mendukung fitur Fast Pair terbaru dari Google yang memudahkan pengguna menemukan headphone ini di tempat terakhir saat diletakkan dengan mengeluarkan bunyi yang khas. Model terbaru mencakup kontrol panel sentuh seperti pendahulunya dan telah dioptimalkan untuk Google Assistant dan Amazon Alexa

Sony menghadirkan headphone nirkabel ini dalam warna hitam dan platinum silver. Sementara itu, untuk kalian yang tertarik membeli WH-1000XM4 ini, Sony membuka penawaran pre-order mulai 14 hingga 23 Agustus 2020 di seluruh dealer resmi Sony Indonesia dan toko resmi online dengan harga Rp4.999.000.

“Tentu saja yang tak kalah menarik, untuk setiap pembelian WH-1000XM4 dalam masa pre-order, konsumen dapat menikmati promo bundling secara gratis dengan speaker Bluetooth Sony, SRS-XB01 selama persediaan masih ada,” ucap Ali Ichsan, Head of Video & Sound Product Marketing Sony Indonesia.

Halaman ke: 1 2 3

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer