Smartphone Muka Dua YotaPhone 3 Meluncur Tahun Ini
Jika Anda adalah penggemar smartphone unik dengan desain antimainstream, mungkin Anda familiar dengan nama YotaPhone. Ini adalah smartphone dari perusahaan telekomunikasi asal Rusia yang dikenal dengan desain nyeleneh.
Sejau ini ada dua smartphone YotaPhone yang dirilis, yaitu YotaPhone dan YotaPhone 2. Keduanya sama-sama nyeleneh karena punya dua layar, satu di bagian depan dan satu lagi di bagian belakang. Bahkan YotaPhone 2 juga dijual resmi di Indonesia.
Di tahun ini, YotaPhone generasi ketiga kabarnya bakal segera diperkenalkan. Namun informasi soal kehadiran YotaPhone 3 tidak datang langsung dari kubu YotaPhone. Sumber terpercaya asal Rusia menyebut YotaPhone 3 sedang digarap dan bakal tersedia dalam dua varian storage.
Versi standar datang dengan kapasitas 64 GB yang bakal dipatok seharga US$350 (Rp4,7 juta). Sementara versi tertinggi punya kapasitas 128 GB yang dibanderol US$450 (Rp6 juta). Sama seperti pendahulunya, YotaPhone 3 bakal menjadi smartphone “bermuka dua”.
Baca Juga
- Maze Alpha, Smartphone Bezel-less Dual-camera Rp2 Jutaan
- 5 Smartphone Dual-camera untuk Selfie Mania
- Teka-teki Layar Sekunder Meizu Pro 7 Mulai Terungkap
Layar utamanya bakal menampilkan konten berwarna layaknya smartphone biasa. Sedangkan layar di sisi belakang bakal menampilkan konten lebih sederhana monokrom (e-ink). Kabarnya YotaPhone 3 juga bakal menjajaki pasar Cina di bulan September mendatang. Namun hingga kini belum ada bocoran soal spesifikasinya.