Smartphone Infinix X574 Raih Skor AnTuTu 92 Ribu Poin, Benarkah?

Ada berita mengejutkan yang berhembus baru-baru ini yang datang dari kubu Infinix, smartphone pendatang baru di Indonesia asal Cina. Salah satu smartphone terbarunya yang akan diluncurkan tahun depan dikabarkan memiliki performa di atas rata-rata.

Hal ini tercermin dari skor AnTuTu Benchmark v6.0 yang diraihnya. Smartphone dengan codename x574 tersebut dikabarkan meraih skor sangat tinggi mencapai 92.354 poin. Skor tersebut bahkan bisa menyamai smartphone kelas atas yang menggunakan CPU Kirin 950 atau Exynos 8890 sebagai yang tercepat saat ini.

Bocoran penampakan skor AnTuTu Benchmark Infinix x574 tersebut pertama kali muncul di forum Infinix global. Selain masih menjadi teka-teki smartphone apakah gerangan, banyak yang bertanya-tanya kira-kira prosesor apakah yang digunakan smartphone tersebut.

Selama ini, Infinix dikenal selalu setia menggunakan prosesor MediaTek, begitu pun pada produk terbarunya yang dirilis di Indonesia, Infinix NOTE 2. Apakah smartphone dengan codename x574 tersebut akan mengunakan prosesor MediaTek terbaru Helio X30?