Beredar kabar di internet yang menyebutkan bahwa Sony sedang mempersiapkan smartphone premium terbarunya. Ya! Smartphone tersebut akan datang sebagai Sony Xperia XZ4 yang digadang-gadang sebagai generasi penerus Sony Xperia XZ3 yang diperkenalkan pada akhir bulan Agustus 2018.
Ya! Sony Xperia XZ3 pantas ditempatkan sebagai smartphone premium karena datang dengan dukungan chipset yang lebih bertenaga, yakni Snapdragon 845. Tak hanya itu, Sony juga menjejali smartphone ini dengan RAM 4 GB dan internal storage berkapasitas 64 GB.
Nah! Kabar terbaru, Sony sedang menggarap Sony Xperia XZ4. Bahkan, baru-baru ini smartphone Sony dengan nomor model I8134 yang diduga sebagai Sony Xperia XZ4 telah muncul di situs benchmarking AnTuTu. Ya! Kinerja performa smartphone ini mencapai skor 395K.
Bocoran mengenai performa smartphone Sony itu sendiri diposting oleh akun @I_Leak_VN lewat Twitter. Sayangnya, tidak ada informasi lain yang ditampilkan selain nomor model dan skor pengujian yang dihasilkan. Meski begitu, diduga kuat smartphone ini telah ditenagai chipset Snapdragon 855.
Cukup beralasan, karena skor pengujian yang mencapai 395K lebih tinggi dari pengujian sebelumnya, yakni 360K yang juga menggunakan chipset yang sama. Hasil tersebut juga menunjukkan kinerja yang lebih tinggi ketimbang Kirin 980 milik Huawei dan A12 Bionic milik Apple.
Dari bocoran yang telah beredar, sejauh ini dikatakan bahwa Xperia XZ4 akan memiliki layar dengan aspek rasio 21:9. Artinya, layar yang dimiliki akan lebih tinggi dari 18:9 dan 19:9 yang saat ini banyak diadopsi oleh sejumlah pabrikan smartphone.
Baca juga
- Sony Xperia L3 Sudah Lolos Sertifikasi FCC
- Sony Rilis Charger Pengisian Cepat 46,5W
- Inikah Jagoan Sony Diawal Tahun 2019?
Kita juga tahu, diperkirakan Xperia XZ4 masih akan memiliki port jack audio 3.5mm dan kemungkinan datang dengan dukungan tiga kamera di bagian belakang. Selain itu, Xperia XZ4 juga akan menawarkan pengisian baterai super cepat via kabel hingga 46,5W.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?