Siap-siap Sambut ASUS Zenfone 11 Ultra di Indonesia

ASUS segera luncurkan Zenfone 11 Ultra terbaru dalam launching event yang dikhususkan untuk smartphone flagship. Pihak ASUS bakal mengungkapkan semua detail tentang smarphone ini, termasuk fitur dan performanya dari seri flagship Zenfone terbaru. 

ASUS Zenfone 11 Ultra menyajikan perubahan bentuk bodi yang lebih besar serta memiliki sistem kamera lebih baik, prosesor lebih kuat, dan baterai berkapasitas lebih besar dibanding seri Zenfone sebelumnya.

ASUS juga merancang Zenfone baru ini dengan tetap memprioritaskan kepedulian lingkungan, menggunakan bahan gabungan dari aluminium 100% daur ulang untuk rangkanya dan juga kemasannya yang dapat didaur ulang.

Layar Zenfone 11 Ultra yaitu AMOLED 6,78 inci 144Hz yang didukung teknologi Pixelworks. Terdapat juga teknologi low-temperature polycrystalline oxide (LTPO) untuk efisiensi energi. Bezel layarnya lebih tipis dengan screen-to-body sebesar 94%.

Zenfone 11 Ultra hadir dalam tiga warna yang terinspirasi oleh pemandangan alam dari berbagai belahan dunia. Tersaji dalam warna warna Skyline Blue dan Eternal Black, yang mencerminkan langit biru dan malam hitam di Skandinavia, sementara Misty Grey dan terinspirasi dari pagi berkabut dan gurun yang memukau. Cover belakang ponsel ini menampilkan logo ASUS 30th anniversary dengan sentuhan kaca pada lapisan matte untuk sensasi dan kenyamanan maksimum saat digenggam.

Catat tanggal peluncurannya, 11 Juni 2024, ASUS Zenfone 11 Ultra secara resmi hadir di Indonesia. Zenfone 11 Ultra menawarkan desain premium, kemampuan kamera yang baik, fitur berbasis AI, dan kapasitas baterai yang lebih lama. Zenfone 11 Ultra hadir menambah jajaran smartphone flagship yang hadir di tahun 2024.