Unit Samsung Galaxy S8 sudah mulai dikirimkan ke sejumlah konsumen yang sebelumnya telah melakukan pre-order terlebih dahulu. Namun kabar kurang menyenangkan terdengar datang dari para konsumen yang telah menerima unit smartphone pesanan mereka.
Dilansir dari GSMArena, sejumlah pengguna Galaxy S8 di Korea mengeluhkan mengenai warna kemerahan pada layar smartphone mereka. Di antara mereka ada yang mencoba melakukan pengaturan tampilan warna pada smartphone, namun ternyata tidak juga memperbaiki kondisinya.
Samsung pun langsung menanggapi keluhan tersebut. Perusahaan asal Korea Selatan ini mengatakan persoalan ini bukan masalah kualitas produk. Pengguna bisa mengaturnya sendiri pada perangkat smartphone mereka. Namun jika warna kemerahan masih muncul, pelanggan dapat membawanya ke service center Samsung.
Bagaimanapun, faktanya sejumlah pengguna mengaku sudah mengoptimalkan pengaturan layarnya namun tetap saja tidak ada perubahan. Jika benar begitu, masalah ini tentu akan menjadi tambahan “image” buruk bagi Samsung setelah kegagalan mereka dalam produk Galaxy Note 7.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?