Samsung Galaxy J2 Pro (2018) dan J5 Prime (2017) Beredar Awal Tahun?
Pada kuartal ketiga 2017 ini Samsung masih jadi produsen smartphone nomor satu di pasar global. Keberhasilan ini disebabkan karena perangkat yang mereka kembangkan, terutama yang berada di kelas mid dan entry-level diminati oleh banyak konsumen.
Bahkan untuk menyasar kelas yang dianggap “gemuk” tersebut, Samsung dikabarkan sedang mempersiapkan dua amunisi terbaru, yakni Galaxy J2 Pro (2018) dan Galaxy J5 Prime (2017). Bocoran keduanya juga sudah muncul pada aplikasi Geekbench.
Disebutkan, Galaxy J2 Pro dengan nomor model pengembangan SM-J250F bakal dibekali dengan chipset Snapdragon 430 quad-core dengan clockspeed 1,4 GHz. Tak ketinggalan, smartphone dual-SIM card ini juga disokong dengan RAM 1,5 GB serta sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.
Sementara amunisi lainnya, yakni Galaxy J5 Prime (2017) yang juga muncul di GFXBench memiliki nomor model pengembangan SM-G571. Nampak jelas, smartphone ini bakal ditenagai chipset Exynos 7570 quad-core 1,4 GHz, RAM 3 GB, serta ROM 32 GB.
Untuk layarnya sendiri, J5 Prime (2017) memiliki bentang berukuran 4,8 inci dengan resolusi HD (1.280 x 720 piksel). Smartphone ini juga dibekali dengan kamera belakang dengan resolusi 12 MP dan kamera depan 8 MP.
Meskipun belum muncul mengenai bocoran harga dan waktu peluncurannya, namun kedua smartphone ini akan menjadi senjata baru Samsung di pasar kelas menengah ke bawah pada tahun 2018 mendatang. So, kita tunggu saja bocoran-bocoran selanjutnya.