Samsung Mulai Pamer Tiga Pesona Galaxy Note9
Tak sedikit orang yang penasaran dengan smartphone terbaru Samsung yang akan meluncur pada tanggal 9 Agustus 2018 nanti. Ya! itulah Galaxy Note9. Guna memamerkan beberapa keunggulannya, Samsung pun mulai bergerak dengan mem-posting sejumlah video.
Samsung Galaxy Note9 memang baru akan diperkenalkan secara resmi pada tanggal 9 Agustus 2018 di New York, Amerika Serikat. Namun, raksasa elektronik asal Korea Selatan ini jauh-jauh hari sudah mulai mengampanyekan smartphone premiumnya tersebut.
Kampanye Galaxy Note9 terbaru yang dilakukan oleh Samsung adalah dengan memberikan video teaser. Tak main-main, ada tiga video teaser yang disajikan oleh Samsung guna memperlihatkan kinerja, daya tahan baterai, dan kapasitas penyimpanannya.
Video pertama mengenai kinerja Galaxy Note9. Tersirat, lewat video tersebut Samsung ingin menunjukkan bahwa smartphone premiumnya ini memang memiliki kinerja yang cepat. Tak menherankan, karena Galaxy Note9 bakal datang dengan chipset yang sama seperti yang ada pada Galaxy S9 dan S9+.
Selanjutnya adalah soal daya tahan baterai. Beberapa bocoran dan rumor yang beredar sebelumnya menyebutkan bahwa Galaxy Note9 akan memiliki baterai berkapasitas 4.000 mAh. Bahkan, belum lama ini sertifikasi resmi mengenai baterai telah diterima oleh Samsung terkait dengan Galaxy Note9.
Sudah barang tentu, kapasitas baterai sebesar 4.000 mAh yang dimiliki Galaxy Note9 akan memiliki masa pakai yang lebih lama. Sekadar informasi untuk kalian, Galaxy Note8 yang dirilis pada tahun lalu hanya memiliki baterai berkapasitas 3.300 mAh.
Video terakhir atau yang ketiga adalah soal kapasitas penyimpanan yang ada di dalam Galaxy Note9. Lewat video ini bisa dikatakan bahwa Samsung sebenarnya ingin menyampaikan pesan kepada pengguna Galaxy Note9 bahwa mereka tidak akan lagi menemukan “Storage Full”.
Baca juga
- Wireless Charger Duo Buatan Samsung Punya Kekurangan
- Samsung Berencana Gabungkan Lini Galaxy S dengan Note
- Muncul Bersama Note9, Samsung Gear S4 akan Berganti Nama
Begitulah Samsung menggadang-gadangkan Galaxy Note9 yang beberapa hari lagi akan diperkenalkan. Tentu saja kampanye ini dianggap wajar dan Samsung tentunya berharap bahwa smartphone premium keduanya yang lahir di tahun ini bisa lebih sukses ketimbang Galaxy S9 dan S9+.
Via: GSMArena