Samsung Mau Bikin Handset dengan Kamera Depan Pop-up?

Untuk urusan desain layar berkaitan dengan kamera depan, Samsung punya Infinity-U dan Infinty-O. Namun, beredar kabar, ada satu perangkat baru Samsung yang bakal datang dengan desain berbeda, yakni pop-up selfie camera.

Sejauh yang kita tahu, Samsung meramu beberapa smartphone barunya mengikut desain kekinian, seperti layar dengan nocth atau pun punch-hole. Ya! Layar dengan notch atau punch-hole memang sudah menjadi standar beberapa pabrikan smartphone lainnya, seperti Xiaomi, OPPO, vivo, realme dan beberapa yang lainnya.

Ada satu hal yang menarik, Samsung sepertinya kepincut untuk mengubah desain layarnya, tidak lagi memakai poni atau pun punch-hole. Disebut-sebut, raksasa elektronik asal Korea Selatan ini sedang menggarap satu perangkat dengan kamera depan yang mengambil desain pop-up.

Meski Samsung sendiri belum mengkonfirmasi, bocoran mengenai render smartphone tersebut sudah diungkap oleh @OnLeaks yang bermitra dengan Pigtou. Berdasarkan desain render yang diperlihatkan, ponsel pintar Samsung yang belum diketahui namanya itu akan jadi perangkat kelas menengah yang terjangkau.

Dikatakan, smartphone ini memiliki layar datar dan ukturannya sekitar 6,5 inci dengan bezel seperti kebanyakan smartphone kekinian yang sudah ada di pasaran. Bagian belakang dibuat melengkung dan punya tiga kamera yang disusun secara vertikal bersama dengan LED flash. Ada juga pemindai sidik jari yang dipasang di belakang.

Dimensi perangkat ini berukuran 183,5 x 77 x 9,2 mm, dengan ketebalan di modul kamera belakang menjadi 9,7 mm. Di sisi bagian bawah smartphone ini ada rumah bagi port USB Type-C yang diapit oleh speaker dan mikrofon. Cukup menarik, Samsung tidak menyematkan port jack audio 3.5mm, tetapi tampaknya ada IR Blaster di sisi atas.

Kamera pop-up yang disematkan ke dalam smartphone ini tidak terlihat begitu mewah. Bahkan, tidak ada LED flash seperti yang kita lihat pada smartphone lainnya yang sudah muncul lebih awal di pasaran. Belum diketahui, apakah smartphone ini akan jadi perangkat 5G atau datang dengan konektivitas 4G.

Lalu, bagaimana pendapat kalian mengenai smartphone pertama Samsung dengan kamera self-pop-up ini? Seperti yang kita tahu, smartphone dengan dukungan kamera self-pop-up pernah dipopulerkan oleh vivo. Selanjutnya, tak sedikit pabrikan smartphone yang mengikuti jejak vivo, seperti OPPO, Xiaomi dan realme.