Samsung Galaxy Watch Sudah Bisa Dibeli, ini Harga Resminya!

Wearable device terbaru milik Samsung yang sedang jadi pembicaraan banyak orang adalah Galaxy Watch. Jam tangan pintar tersebut kini harganya sudah diumumkan. Ada dua ukuran yang ditawarkan dan dijual mulai dari harga US$ 329. Kalian tertarik untuk membelinya?

Bersamaan dengan diperkenalkannya Galaxy Note 9, Samsung juga memperkenalkan wearable device terbarunya, Galaxy Watch. Ya! Itulah jam tangan pintar yang dikemas oleh Samsung dengan ukuran 42mm dan 46mm. Hanya saja, saat itu Samsung belum sama sekali mengumumkan harga jualnya.

Kini, Samsung telah mengumumkan bahwa Galaxy Watch untuk ukuran 42mm dibanderol dengan harga US$ 329 dan ukuran 46mm dijual seharga US$ 349. Samsung juga menghadirkan model LTE yang dibanderol masing-masing seharga US$ 379 dan US$ 399 untuk ukuran 42mm dan 46mm.

Menariknya, masing-masing ukuran menawarkan tiga warna pilihan, yakni Rose Gold, Silver dan Midnight Black. Soal performa, Samsung juga menginformasikan bahwa wearable device terbarunya ini telah disokong dengan chipset Exynos 9110 di dalamnya.

RAM Galaxy Watch sebesar 768 MB yang dipadukan dengan storage berkapasitas 4 GB. Untuk ukuran 42mm, baterai yang dibenamkan berkapasitas 270 mAh, sedangkan untuk ukuran 46mm memiliki baterai berkapasitas 472 mAh.

Kedua ukuran Galaxy Watch tersebut juga sudah disematkan kemampuan GPS untuk pelacakan yang akurat. Dukungan lainnya adalah kemampuan tahan air berkat sertifikasi IP68 yang ditambah rating tekanan 5ATM.

Samsung juga mengklaim jam tangan pintarnya ini tahan banting karena sudah melewati uji standar MIL-STD-810G. Bingkai melingkar di Samsung Galaxy Watch juga bisa diputar untuk navigasi. Antarmuka jam tangan pintar ini berbasis Tizen yang menawarkan lebih dari 60 ribu watch face.

Untuk ukuran 46mm memiliki layar berukuran 1,3 inci, sedangkan 42mm punya ukuran layar 1,2 inci. Keduanya juga sudah diproteksi dengan Gorilla Glass DX. Galaxy Watch ini juga dapat melacak 39 jenis latihan yang berbeda, termasuk memonitor tidur dan tingkat stress pengguna.

Baca juga

Saat ini Galaxy Watch sudah bisa dipesan via Amazon atau kalian bisa langsung masuk ke situs resmi milik Samsung menggunakan tautan berikut ini. Memiliki desain yang menarik, tentu saja jam tangan pintar ini juga bisa terintegrasi dengan smartphone berbasis Android ataupun iOS.