Samsung membuat kejutan diakhir acara peluncuran Galaxy Gear S2 pada ajang IFA 2015 beberapa hari lalu. Jika selama ini kita akrab dengan perangkat tablet berukuran 7-10 inci, tidak demikian halnya dengan Galaxy View karena tablet dari Samsung ini hadir dengan layar ekstra besar 18,4 inci.
Sedikit bocoran yang didapat dari Samsung adalah bentuk fisik Galaxy View yang akan didukung dengan kaki penyangga atau dudukan sehingga tablet ini bisa digunakan untuk sarana menonton layaknya sebuah TV atau monitor. Sayangnya, Samsung belum memberitahu detail lebih lanjut spesifikasi Galaxy View.
Namun dari data yang kami kutip dari GSMArena, Galaxy View menggunakan prosesor 64-bit Exynos 7580 octa-core 1,6 GHz, kapasitas RAM 2 GB, serta dukungan memori internal 32 GB. Tidak hanya itu, Samsung juga akan melengkapi Galaxy View dengan kamera utama beresolusi 8 MP dan kamera 2.1 MP pada sisi depan.
Untuk menyuplai tenaga tablet dengan layar 18,4 inci dengan resolusi full HD ini, Samsung mengandalkan baterai berdaya 5.700 mAh. Sedangkan sistem operasi Samsung Galaxy View diyakini akan mengadopsi Android versi terbaru 5.1.1.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?