Samsung Galaxy Sport Punya Banyak Pilihan Warna

Bersamaan dengan kehadiran Galaxy Note 9, Samsung turut memperkenalkan Galaxy Watch. Nah! Pada tahun ini, Samsung akan memperkaya lini smartwatch yang dikembangkannya dengan memperkenalkan Galaxy Sport. Disebut-sebut, Galaxy Sport akan punya banyak pilihan warna.

Samsung tak hanya dikenal pintar dalam membuat smartphone. Raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut juga punya gadget yang tak kalah menarik untuk kalian miliki. Ya! Gadget tersebut adalah smartwatch. Nah! Dalam waktu dekat, mereka akan merilis Galaxy Sport.

Dari bocoran render sebelumnya, Galaxy Sport yang dibuat oleh Samsung akan punya warna Silver. Kini bocoran terbaru, smartwatch tersebut juga akan hadir dalam warna Hitam, Biru dan Emas. Warna casing, logam pengikat dan talinya juga dibuat dengan warna seragam.

Jika render ini terbukti akurat, Samsung Galaxy Sport kemungkinan akan punya bingkai yang agak tebal. Untuk sistem operasinya, Samsung masih mempercayakan Tizen OS. Sedangkan untuk layarnya, smartwatch ini akan mengadopsi teknologi layar AMOLED yang ramah untuk mata pengguna.

Terkait dengan Galaxy Sport, Samsung sendiri telah menerima persetujuan dari badan komunikasi di Amerika Serikat, Taiwan dan Korea Selatan. Persetujuan ini pun mengindikasikan bahwa smartwatch tersebut akan segera dirilis dalam waktu dekat.

Seperti yang kita tahu, Samsung di sela-sela peluncuran Galaxy Note 9 pada bulan Agustus tahun lalu telah memperkenalkan Galaxy Watch. Ya! Jam tangan pintar ini menitikberatkan pada segi fashion sehingga tak hanya dibuat dengan kaya fitur, tetapi juga cantik dan elegan.

Baca juga

Nah! Tak tertutup kemungkinan, Galaxy Sport akan diperkenalkan oleh Samsung di sela-sela peluncuran Galaxy S10 Series pada tanggal 20 Februari 2019 nanti di Amerika Serikat. Juga diharapkan, setelah diperkenalkan, smartwatch ini akan langsung dipasarkan. Bagaimana menurut kalian?