Samsung Galaxy S8 Mungkin Punya Varian dengan CPU Exynos 9

Sudah menjadi rahasia umum kalau Samsung selalu menyediakan dua pilihan prosesor untuk smartphone flagship buatannya. Untuk smartphone yang akan dipasarkan di Asia (termasuk Indonesia) menggunakan CPU buatannya sendiri, Exynos. Sementara smartphone yang dipasarkan di Amerika Serikat atau Eropa biasanya menggunakan CPU Qualcomm.

Bicara soal smartphone flagship terbarunya, Galaxy S8, Samsung memastikan akan menggunakan CPU Qualcomm Snapdragon 835 secara eksklusif untuk beberapa waktu. Pasalnya Samsung memang bekerjasama dengan Qualcomm untuk memproduksi Snapdragon 835. Hal ini pun memaksa LG harus rela mengandalkan Snapdragon 821 untuk flagship G6-nya.

Namun kabar terbaru menyebutkan kalau Samsung juga akan menyediakan Galaxy S8 versi Exynos. Berita ini diperkuat dengan adanya sebuah bocoran informasi mengenai prosesor Exynos 9 series. Ya, Samsung memberikan kisi-kisi berupa gambar disertai tulisan “Discover cloud 9 with Exynos”.

Samsung memang belum menjelaskan secara rinci spesifikasi Exynos 9 series. Tapi kemungkinan besar Samsung akan memproduksinya dengan teknik fabrikasi 10nm, delapan inti core yang berisi empat core custom M2 dan empat core Cortex-A53, serta GPU Mali-G71.