Samsung Galaxy S10 dengan Exynos 9820 Sambangi Geekbench, Hasilnya?
Setelah muncul Galaxy S10+ dengan chipset Snapdragon 855, kini muncul Galaxy S10 dengan chipset Exynos 9820 di Geekbench. Sangat mengejutkan, keduanya memiliki skor kinerja yang berbeda.
Satu lagi seri Samsung Galaxy S10 terlihat sudah muncul di mesin pengujian Geekbench. Kali ini adalah varian yang menggunakan chipset Exynos 9820 dan memiliki codename SM-G973N. Diduga kuat ini adalah model Galaxy S10 standar yang akan dipasarkan di Korea Selatan.
Satu hal yang menarik, ada perbedaan yang cukup mencolok dengan hasil sebelumnya, yakni Galaxy S10+ yang berjalan dengan platform mobile Snapdragon 855. Ya! Geekbench mencatat bahwa Galaxy S10+ dengan Snapdragon 855 memiliki skor pengujian 3.413 (single-core) dan 10.256 (multi-core).
Dibandingkan dengan smartphone unggulan lainnya yang dipacu oleh chipset Kirin 980, dalam pengujian single-core, Exynos 9820 masih jauh lebih unggul. Begitu juga jika dibandingkan dengan smartphone yang dibekali chipset Snapdragon 845 atau Exynos 9810.
Sayangnya, performa multi-core tidak begitu mengesankan. Geekbench mencatat bahwa Galaxy S10 yang ditenagai oleh Exynos 9820 ini hanya mampu mencapai skor pengujian 9.570. Sedangkan Galaxy S10+ dengan platform Snapdragon 855 bisa mencapai skor 10.256.
Meski begitu dalam skenario pengujian ini, Galaxy S10 yang dibekali chipset Exynos 9820 masih unggul ketimbang Huawei Mate 20 dan saudara kandungnya yang dipacu Kirin 980. Namun jangan berharap chipset ini lebih cepat dibandingkan dengan Apple A12 Bionic yang ada pada iPhone Xs.
Baca juga
- Samsung Galaxy S10+ Versi Keramik Punya RAM 12 GB dan Storage 1 TB
- Tertangkap Kamera, Galaxy S10+ Punya Dua Kamera Depan
- Lagi, Casing untuk Trio Samsung Galaxy S10 Muncul di Internet
Ya! Seperti yang kita lihat, Geekbench mencatat bahwa Galaxy S10 yang ditenagai Exynos 9820 dan RAM 6 GB memiliki skor pengujian dalam single-core sebesar 4.382. Sedangkan dalam pengujian multi-core, skor yang dihasilkan mencapai 9.570.
Via: GSMArena