Samsung sudah selesai dengan flagship Galaxy S10 Series dan kini fokus raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut adalah mengembangkan Galaxy Note10. Smartphone ini pun dijawalkan akan meluncur pada paruh kedua tahun ini.
Sebelumnya disebutkan smartphone ini akan datang dalam varian standar dan pro. Nah! Untuk varian terakhir yang disebutkan, Samsung akan membenamkan baterai berkapasitas jumbo. Ya! Disebut-sebut, smartphone tersebut akan punya baterai berkapasitas 4.500 mAh.
Bocoran terbaru, Samsung diperkirakan akan membekali Galaxy Note10 buatannya itu dengan teknologi pengisi daya yang lebih cepat dari 25W. Seperti yang kita tahu, Samsung baru saja mengumumkan pengisian cepat 25W untuk Galaxy A70.
“Note10 charging is not 25w” ≠ “less than 25w”, perhaps starting from Note10, battery capacity and charging speed will no longer be Samsung’s weaknesses, or even advantages.
But I don’t want to say more because everything has variables. pic.twitter.com/PQR2Q6oUNX— Ice universe (@UniverseIce) May 4, 2019
Dikatakan oleh Ice Universe lewat akun Twitter miliknya bahwa Samsung akan mengungkap teknik pengisian daya yang kuat lewat seri Note terbaru yang sedang digarap. “Note10 charging is not 25w” ≠ “less than 25w”, tulis Ice Universe.
Sudah sepatutnya Samsung memang harus mulai bekerja pada teknologi pengisian cepat 50W. Ini bisa kita lihat dari pabrikan smartphone asal Cina, yakni OPPO yang sudah begitu percaya diri membuat smartphone edisi khusus OPPO Find X Lambhorgini.
Baca juga
- Kapasitas Baterai Galaxy Note10 Terungkap ke Permukaan
- Samsung Rilis TV yang Cocok Buat IG Story
- Galaxy S10 5G Meledak, Samsung Tolak Ganti Unit
Jika Galaxy Note10 nantinya mendapatkan dukungan untuk pengisian cepat yang ditingkatkan, itu akan menjadi peningkatan yang signifikan dari Galaxy S10 Series yang diperkenalkan di awal tahun ini. Seperti yang kita tahu, Samsung membenamkan pengisian cepat 18W ke dalam smartphone tersebut.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?