Connect with us
M5406KA250px
Berita

Samsung Galaxy A5 (2018) Bakal Tampil Nyentrik dengan Layar Bezel-less

Updated

Selain dual-camera, kini produsen smartphone berlomba-lomba menghadirkan perangkat yang dikembangkannya dengan layar minim bezel atau bezel-less. Tak hanya sedap dipandang, layar minim bezel juga menawarkan tampilan yang lebih lebar dari smartphone pada umumnya.

Awalnya, konsep layar semacam ini hanya dapat dinikmati pada smartphone yang memiliki status flagship.  Namun, belakangan ini beberapa produsen smartphone acap kali menyematkan layar bezel-less pada smartphone kelas menengah.

LG misalnya, produsen asal Korea Selatan tersebut sudah merilis LG Q6 dengan konsep layar Full Vision. Vivo juga melakukan hal yang sama dengan merilis Vivo V7+ dengan layar Full View. Tak Cuma LG dan Vivo, OPPO pun dikabarkan akan menyematkan layar minim bezel pada OPPO F5.

Tak mau ketinggalan, rumornya Samsung juga akan mendadani smartphone kelas menengahnya dengan konsep layar bezel-less khas Infinity Display. Smartphone kelas menengah yang diprediksi bakal mencicipi desain cantik ini adalah Galaxy A3 (2018), Galaxy A5 (2018) dan Galaxy A7 (2018).

Belakang ini bocoran mengenai desain Galaxy A5 (2018) pun mulai terungkap. Sejumlah media juga turut memposting gambar rendering smartphone ini. Mengacu pada gambar bocoran tersebut, Galaxy A5 (2018) diprediksi akan mengusung konsep Infinity Display bak Galaxy S8.

Samsung juga kan mengemas smartphone ini pada setiap sisi layarnya dibuat melengkung. Tak hanya itu saja, seri Galaxy A5 terbaru ini tak lagi memasang tombol fisik Home, Back ataupun Multitasking.

Lalu, bagaimana dengan bagian belakang smartphone ini? Ya! Sensor sidik jari Galaxy A5 (2018) oleh Samsung ditempatkan ke bagian belakang perangkat dan diposisikan secara vertikal berdampingan dengan kamera utama.

Rumor lainnya yang tak kalah menarik, Galaxy A5 (2018) juga bakal dibekali dengan tombol Bixby yang dipasang pada bagian samping perangkat, tepatya di bawah tombol Volume. Sedangkan tombol Power (On/Off) berada disisi sebelahnya.

Memang, bocoran mengenai desain Galaxy A5 (2018) ini belum seratus persen benar. Namun, jika melihat persaingan pasar smartphone kelas menengah yang semakin sengit, besar potensi Samsung menyematkan Infinity Display guna mendongkrak pesona smartphone kelas menengah racikannya.

Baca juga

Pada intinya, jika Samsung Galaxy A5 (2018) benar-benar hadir dengan layar bezel-less, dapat dipastikan smartphone ini akan jadi kompetitor terberat bagi smartphone kelas menengah lainnya. Bagaimana menurut kalian, akankah Galaxy A5 (2018) datang dengan layar cantik tersebut?

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer