Pada awal bulan Januari 2023, akan ada gelaran pameran teknologi berskala internasional yang akan digelar di Las Vegas, Amerika Serikat. Ya! Gelaran tersebut adalah Consumer Electronic Show (CES) 2023 dan salah satu brand PC atau laptop yang akan ikut meramaikan adalah ASUS ROG.
Direncanakan ASUS ROG akan mengumumkan For Those Who Dare: Maxed Out. Dalam acara tersebut ASUS ROG akan memperkenalkan berbagai perangkat gaming terbaru yang telah dipersenjatai inovasi dan teknologi terkini, mulai dari laptop ringkas dan powerful, hingga laptop terbaik untuk gamer.
Dibekali dengan hardware generasi terbaru, seluruh perangkat gaming ROG yang akan diperkenalkan oleh ASUS ROG pada acara For Those Who Dare: Maxed Out dijanjikan dapat menghadirkan pengalaman gaming terbaik dan belum pernah ada sebelumnya.
Tak hanya itu, ASUS ROG bahkan akan juga memperkenalkan sistem pendingin baru. Digadang-gadang, sistem pendingin baru rancangan ASUS ROG ini akan membuat sesi bermain game tak hanya menjadi lebih seru, tetapi juga tanpa gangguan pada performa.
Tertarik untuk menyaksikan acara For Those Who Dare: Maxed Out? Acara ini akan digelar pada tanggal 4 Januari 2022. Menariknya lagi, karena acara ini mengusung konsep virtual, ASUS ROG akan menyiarkannya secara langsung di kanal YouTube ROG Global pada pukul 01.00 WIB dini hari.
ASUS ROG juga membuka sesi hands-on secara langsung di The Venetian Expo, Las Vegas, Amerika Serikat, sepanjang ajang CES 2023 berlangsung. Perangkat gaming apa saja yang akan dihadirkan oleh ASUS ROG? Tentunya kalian bisa menemukannya di acara For Those Who Dare: Maxed Out.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?