Render Resmi Galaxy A32 5G Perlihatkan Desain yang Berbeda

Di tahun ini Samsung akan meluncurkan Galaxy A32 5G, sebagai penerus dari Galaxy A31. Bagi kalian yang penasaran dengan desain smartphone tersebut, render resminya sudah bocor di internet.

Pada awal Desember 2020, leaker ternama Steve Hemmerstoffer telah berbagi render CAD dari Galaxy A32 5G. Dan belum lama ini, giliran Winfuture.de yang menerbitkan laporan untuk memberikan bocoran render resmi dari smartphone buatan Samsung tersebut.

Bocoran tersebut mengungkapkan bahwa Galaxy A32 5G memang akan menggunakan desain yang diperbarui seperti yang terungkap melalui render CAD-nya. Disebut-sebut, Samsung akan menempatkan kamera dan unit LED flash satu per satu pada permukaan polikarbonat Galaxy A32 5G di bagian belakang.

Tidak dipungkiri, desainnya itu sepertinya terinspirasi dari smartphone LG Velvet. Sementara, di bagian depan, Galaxy A32 5G memiliki fitur panel LCD dengan poni tetesan “air mata” dan layarnya berukuran 6,5 inci. Dagu perangkat ini cukup tebal, dan memiliki pemindai sidik jari yang dipasang di samping.

Kemunculan Galaxy A32 5G di Geekbench pada bulan lalu telah mengungkapkan bahwa smartphone tersebut ditenagai oleh Dimensity 720. Namun, karena chipset Dimensity 800U salah dibaca oleh Geekbench sebagai Dimensity 720, ada kemungkinan A32 5G bisa saja dilengkapi dengan chipset Dimensity 800U.

Geekbench juga menyebutkan bahwa smartphone tersebut akan berjalan dengan sistem operasi Android 11. Kemungkinan lainnya, Galaxy A32 5G akan dijejali RAM sebesar 6 GB dengan opsi penyimpanan internal berkapasitas 64 GB atau 128 GB.

Terkait dengan sektor kamera, besar kemungkinan Samsung akan menyematkan sensor 64 MP sebagai kamera utama yang ditemani lensa ultra-wide, makro dan kedalaman. Fitur lainnya yang dikabarkan akan dimuat ke dalam Galaxy A32 5G adalah baterai 5.000 mAh, NFC, dan pengisian daya 15W.

Rumor yang tak kalah menarik dan sudah tersebar luas, perangkat tersebut akan tiba sebagai ponsel 5G termurah dari Samsung. Diharapkan, tidak hanya meluncurkan Galaxy A32 5G, Samsung juga akan merilis Galaxy A52 5G dan A72 5G. Dan diharapkan, Samsung juga menjual varian 4G dari Galaxy A32, A52 dan A72.