Di setiap awal tahun Samsung memiliki tradisi untuk memperkenalkan smartphone premiumnya yang masuk ke dalam Galaxy S Series. Ya! Di awal tahun depan, raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut akan memperkenalkan Galaxy S10 Series.
Disebut-sebut, akan ada tiga model Galaxy S10 Series yang diperkenalkan, yakni Galaxy S10 Lite, Galaxy S10 dan Galaxy S10+. Sebelumnya beberapa waktu lalu kita sudah disajikan bocoran mengenai desain Galaxy S10 dan Galaxy S10+.
Kini giliran bocoran Galaxy S10 Lite yang diungkap dan terbilang jadi smartphone yang menarik karena jadi satu-satunya perangkat dari keluarga Galaxy S10 Series yang datang dengan layar datar. Rumornya, Galaxy S10 Lite akan dikemas dengan layar datar berukuran 5,8 inci.
Adalah @IceUniverse yang kembali memperlihatkan salah satu keluarga dari Galaxy S10 Series tersebut. Tampaknya, layar datar seperti yang terlihat dari konsep rendering ini memiliki kesimetrian yang cukup bagus. Panelnya pun terlihat sempurna, bahkan di sekeliling smartphone tersebut.
Selain itu, kita pun bisa melihat posisi satu lubang di bawah layar yang bakal menjadi “rumah” dari kamera depan. Ya! Posisinya berada di sudut kanan atas. Hal menarik lainnya, smartphone ini pun dikemas dengan dagu yang begitu tipis.
Baca juga
- Samsung Galaxy A8s Sudah Resmi Meluncur, Harga Masih Rahasia
- Render ini Ungkap Jumlah Kamera Utama Samsung Galaxy S10
- Punya 4 Kamera, Ini Harga Resmi Samsung Galaxy A9
Dugaan sementara, Galaxy S10 Lite akan memiliki pemindai sidik jari yang dipasang di samping. Selain itu, smartphone ini juga akan dlengkapi dengan kamera ganda di bagian belakang serta jack audio 3.5 mm. Ini tentunya sesuai dengan beberapa bocoran yang selama ini telah beredar di internet.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?