Connect with us
M5406KA250px
Berita

Redmi Note 9T dengan SoC Dimensity 800U Terlihat di Geekbench

Di Cina pada bulan November lalu Xiaomi telah memperkenalkan Redmi Note 9 5G. Diperkirakan smartphone yang sama akan hadir di pasar global sebagai Redmi Note 9T dan kini perangkat tersebut mulai terlihat di Geekbench.

Updated

Redmi Note 9T sekarang telah muncul di Geekbench yang semakin memperkuat keyakinan bahwa itu adalah rebadge dari Redmi Note 9 5G yang dipasarkan di Cina. Daftar tersebut juga menunjukkan bahwa varian global akan datang dengan versi Android yang lebih lama.

Daftar Geekbench terbaru dari smartphone Xiaomi dengan nomor model M2007J22G muncul di internet. Perangkat dengan nomor model serupa juga telah lolos sertifikasi NBTC di Thailand dan SIRIM di Malaysia. Di antaranya, NBTC mengungkapkan bahwa perangkat tersebut akan debut sebagai Redmi Note 9T.

Bagaimanapun, perangkat yang diuji berjalan dengan RAM 4 GB dan memiliki prosesor ARM MT6853T. Geekbench serupa dari Redmi Note 9 5G sebelum peluncurannya mengungkapkan bahwa itu adalah chipset Dimensity 800U 5G yang dikembangkan oleh MediaTek.

Meski demikian, varian RAM 4 GB tidak ada di Cina karena hanya dijual dalam opsi RAM 6 GB atau 8 GB, dan penyimpanan internal 128 GB atau 256 GB dengan teknologi UFS 2.2. Selain itu, daftar tersebut juga mengungkapkan bahwa varian global kemungkinan akan debut dengan sistem operasi Android 10 seperti Redmi Note9 5G.

Sebelumnya, saat diluncurkan pada November lalu, yang terakhir hadir dengan MIUI 12 tetapi tidak membawa Android terbaru (Android 11). Selain itu, meskipun memiliki RAM yang lebih rendah, skornya hampir setara dengan varian Cina (Single-core: 598, Multi-core: 1.760).

Note 9T 5G kemungkinan akan datang dengan layar LCD FHD+ 6,53 inci serta punch-hole di bagian kiri atas. Sementara itu, di bagian belakang kita akan melihat ada tata letak modul kamera melingkar seperti Note 9 Pro 5G yang akan menjadi tempat tingga tiga sensor dengan lensa utama 48 MP, ultra-wide 8 MP, dan sensor 2 MP.

Spesifikasi lainnya yang diharapkan dimuat oleh Xiaomi ke dalam Redmi Note 9T adalah dukungan baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 22,5W. Selain itu, juga diharapkan smartphone ini membawa opsi konektivitas SA/NSA 5G serta pilihan lainnya.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer